.

Senin, 15 Oktober 2018

Pencemaran Termal

Oleh : Faisal Rafi Prayogo
(K06-Faisal)

    Pencemaran termal (Limbah Cair Panas) adalah masalah yang nyata dalam masyarakat modern kita. Pencemaran termal adalah kenaikan suhu secara berlebihan dalam lingkungan, sehingga menciptakan perubahan yang tidak diinginkan selama jangka waktu yang lama. biasanya pencemaran ini dilakukan oleh industri - industri pembangkit yang menggunakan air dari sumber daya alam untuk mendinginkan suhu suatu mesin yang digunakannya agar tetap stabil. tetapi kemudian, bekas air yang digunakan untuk mendinginkan di kembalikan lagi ke alam dengan suhu air yang berubah.
Kata Kunci : Pencemaran Termal, PLTS
    Dalam hal tersebut berdampak buruk bagi makhluk atau suatu ekosistem yang berada disana. bukan hanya yang tinggal disana, tetapi masyarakat yang menggunakan air tersebut juga akan berdampak buruk. Penyebab lain dari pencemaran termal adalah :
1. Tanah erosi, ersi tanah konsisten menyebabkan badan air meningkat membuat mereka lebih terkena sinar matahari. Suhu yang tinggi bisa berakibat fatal bagi bioma air karena dapat menimbulkan kondisi anaerobik.
2.  Deforestasi: Pohon dan tanaman mencegah sinar matahari jatuh langsung pada danau, kolam atau sungai. Ketika deforestasi terjadi, badan air ini secara langsung terkena sinar matahari, sehingga menyerap lebih banyak panas dan meningkatkan suhu. Deforestasi juga merupakan penyebab utama dari konsentrasi yang lebih tinggi dari gas rumah kaca yaitu pemanasan global di atmosfer.
3. Limpasan dari diaspal Permukaan: limpasan Perkotaan dibuang ke permukaan air dari permukaan beraspal seperti jalan dan tempat parkir dapat membuat air hangat. Selama musim panas, trotoar mendapat cukup panas, yang menciptakan limpasan hangat yang masuk ke dalam sistem saluran pembuangan dan badan air.
4. manusianya itu sendiri penyebab pencemaran termal seperti polutan kendaraan bermotor, polutan rumah tangga, pembakaran sampah, asap parbrik dan sebagainya yang menghasilkan gas rumah kaca.
    Dari penyebab diatas, dapat disimpulkan bahwa pencemaran termal menyebabkan peningkatan rata - rata suhu bumi, lebih jauh lagi menyebabkan perubuhan iklim yang signifikan. solusi untuk pencemaran termal adalah mengurangi penggunakan industri pembangkit listrik dan memanfaatkan sampah sebagai pembangkit listrik tanpa harus menggunakan air dari alam untuk mendinginkannya. teknologi ini dinamakan PLTS (Pembangkit Listrik Tenaga Sampah) dalam pembuatan PLTS ini menggunakan Teknologi Termal. teknologi ini sudah digunakan oleh negara - negara maju. cara kerjanya yaitu sampah dibakar, dari pembakaran tersebut panas dibawa digunakan untuk mengkonvers air dalam boiler menjadi steam. steam tersebut digunakan untuk memutar turbin agar menghasilkan listrik.
DAFTAR PUSTAKA
Anonim. 2011. Dengan Artikel "Polusi Termal" dan https://id.answers.yahoo.com/question/index?qid=20111023002524AAxYoXm . Diakses pada 15 Oktober 2018.
Ayu. 2010. Dengan artikel "Polusi Termal" dan https://415a.wordpress.com/2010/11/02/polusi-termal/ . Diakses pada 15 Oktober 2018.
Erghi, Muhammad Nur. 2012. Dengan artikel "Pencemaran Limbah Cair Panas (Thermal Pollution)" dan http://lautlestari.blogspot.com/2012/03/pencemaran-limbah-cair-panas-thermal.html . Diakses pada 15 Oktober 2018.
Hikmat. 2014. Dengan artikel "Apa itu Pencemaran Termal?" dan https://kliksma.com/2014/10/apa-itu-pencemaran-termal.html . Diakses pada 15 Oktober 2018.
Sudiana, Dedi. 2018 Dengan artikel "BPPT: Proses Termal, Solusi Penanganan Sampah Indonesia" dan http://rri.co.id/post/berita/504957/nasional/bppt_proses_termal_solusi_musnahkan_sampah_secara_cepat_dan_ramah_lingkungan.html . Diakses pada 15 Oktober 2018.
Hidayat, Atep Afia dan Kholil, Muhammad. 2018. "Kimia dan Pengetahuan Lingkungan Industri" Cetakan 1. Yogyakarta. Penerbit Wahana Resolusi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.