.

Minggu, 09 September 2018

ENERGI TERBARUKAN


               @ProyekK01,@K15-Rivaldi
               Muhammad Rivaldi




ENERGI TERBARUKAN
Abstrak: Energi terbarukan adalah energi yang bersumber dari alam dan secara berkesinambungan dapat terus diproduksi tanpa harus menunggu waktu jutaan tahun layaknya energi bebas fosil. Sumber alam yang dimaksud dapat berasal dari matahari, panas bumi, angin, air. Sumber energi tersebut tidak dapat habis dan dapat terus diperbarukan.
Kata kunci : Pembentukan Energi Terbarukan
Seperti yang kita ketahui sumber daya alam semakin lama semakin menipis karena telah digunakan selama ribuan tahun dan karena keadaan yang semakin menipis kita membutuhkan sumber daya baru yang tidak habis meski digunakan sebanyak apapun yang disebut energi terbarukan menurut Arif dan Muji (2016) “energi merupakan sesuatu yang amat dibutuhkan oleh manusia dalam suatu pekerjaan, karena itu harus ada energi yang tidak habis meski dipakai terus-menerus.”
Saat ini, sumber daya tak terbarukan terus eksploitasi sehingga persediaannya semakin menipis setiap harinya sumber daya tak terbarukan seperti minyak mentah, sumber energi fosil, dan gas membutuhkan waktu ribuan hingga jutaan tahun untuk dapat terbentuk. Maka dari itu, dibutuhkan sumber daya energi yang terbarukan atau dapat digunakan terus menerus tanpa takut sumber daya tersebut akan habis.
            Energi terbarukan menjadi alternatif karena energi terbarukan dapat digunakan terus-menerus tanpa habis seperti angin, air, laut, panas bumi dan tidak dapat merusak cadangan sumber daya alam di Bumi. Sumber daya terbarukan juga memiliki kelebihan seperti memiliki maintance yang lebih sedikit dan menghasilkan limbah yang lebih sedikit atau bahkan tidak sama sekali, namun juga memiliki kekurangan seperti jumlah energi yang dihasilkan kurang daripada yang menggunakan bahan fosil& belum efisien dalam penggunaanya karena masih dalam proses pengembangan.
Berdasarkan penjelasan diatas maka energi terbarukan sangat kita perlukan untuk menggantikan energi takterbarukan agar cadangan sumber energi di Bumi tetap stabil. Untuk sampai ke tahap itu pemerintah memiliki kesempatan untuk mengembangkan teknologi baru yang sesuai dengan energi terbarukan, sehingga siap pakai pada saat menjadi pengganti energi fosil nantinya.



DAFTAR PUSTAKA


10 komentar:

  1. @K02-Erlangga

    Tema yang diambil sangat baik dan menarik,
    Mind map kurang tepat, mungkin lebih baik dibuat langsung jangan di foto, isi menarik dan kutipan sudah baik
    Namun daftar pustaka kurang tepat. Lebih diperhatikan lagi.

    Nilai : 78

    BalasHapus
  2. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  3. @K26-fikri
    Artikel menarik penulisan rapih penyajian materi bagus tapi dari mind map dan daftar pustaka masih kurang
    70

    BalasHapus
  4. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  5. K10-Dwi

    Judul sulit di mengerti, paragraph terlalu mepet, daftar pustaka masih berbentuk link saja, konten belum memakai kutipan, mindmap lumayan tapi tulisan terlalu kecil

    Nilai:78

    BalasHapus
  6. @K13-Eggy
    Judulnya artikel ini sudah tertuju kedepan, mindmapnya namun masih monoton, penulisannya bagus dan masih belum ada kutipannya, daftar pustaka masih terdapat banyak copas
    Nilai: 72

    BalasHapus
  7. @K06-Faisal
    Dalam penulisan, judulnya menarik. Dan juga terdapat kutipan dalam isi. Hanya saja mindmap kurang baik karna hanya difoto. Daftar pustaka pun hanya link saja.
    Nilai : 75

    BalasHapus
  8. @K03-Syaiful
    Judulnya menarik, tapi mind mapnya kurang keliatan.daftar pustakanya masih ada linknya.belum ada kutipannya. Isinya mudah dimengerti
    Nilai: 76

    BalasHapus
  9. @K24-Galang
    Judulnya cukup menarik
    Mandmapnya pun rapih
    Daftar pustaka hanya link tidak ada tahun dan nama penulisnya

    Nilai :7,5

    BalasHapus

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.