.

Selasa, 06 Desember 2016

Lapisan Troposphere



Bumi merupakan planet di tata surya yang dilapisi oleh udara. Udara inilah yang dapat memberikan kehidupan bagi semua makhluk yang ada di bumi, yakni untuk bernafas dan juga memiliki suhu yang pas untuk dirasakan manusia dan juga makhluk hidup lainnya. Udara yang menyelimuti bumi ini disebut dengan atmosfer. Atmosfer ini mempunyai fungsi yang sangat penting bagi manusia. Bukan hanya untuk bernafas saja, namun juga untuk melindungi diri dari radiasi sinar matahari dan juga semacamnya.

Atmosfer ini merupakan udara yang menyelimuti bumi yang mempunyai ketebalan beberapa kilometer. Atmosfer ini terdiri atas beberapa lapisan yang berbeda- beda. Setiap lapisan atmosfer ini mepunyai nama yang berbeda- beda serta fungsi yang berbeda- beda. Beberapa lapisan dari atmosfer ini antara lain troposfer, lapisan stratosfer, lapisan mesosferlapisan termosfer atau  lapisan ionosfer, dan juga lapisan eksosfer. Pada kesempatan kali ini saya akan membahas mengenai salah satu lapisan dari atmosfer ini, yakni lapisan troposfer.
Pengertian Troposfer 

Troposfer berasal dari bahasa Yunanai yakni “tropos” yang mempunyai arti “perubahan” atau “balik”. Lapisan troposfer ini mepunyai bentukan yang unik, yakni mempunyai ukuran yang lebih luas ketika verada di daerah khatulistiwa, dan akan menipis di daerah kutub.
Lapisan troposfer merupakan salah satu lapisan dari atmosfer bumi. Dari semua lapisan atmosfer bumi ini, lapisan troposfer merupakan lapisan yang paling rendah atau lapisan yang paling dekat dengan makhluk hidup. Dengan kata lain, lapisan troposfer ini merupakan lapisan yang berada di level paling rendah. Campuran gas yang terdapat pada lapisan troposfer ini merupakan jenis gas yang paling ideal atau cocok untuk kehidupan makhluk hidup di bumi.
Lapisan stratosfer merupakan salah satu lapisan yang sangat  penting dan paling memberikan perlindungan yang terasa secara langsung bagi manusia serta makhluk hidup yang ada di bumi. Melalui lapisan troposfer ini, kehidupan manusia serta makhluk hidup ini bisa terlindungi dari radiasi sinar matahari dan juga benda- benda langit lainnya. Lapisan stratosfer ini juga merupakan salah satu lapisan yang paling ekstrim karena beberapa peristiwa terjadi, seperti perubahan cuaca, suhu yang mendadak, perubahan angin, dan juga tekanan serta kelembaban.
Di dalam lapisan ini berlangsung semua hal yang berhubungan dengan iklim.  Walaupun troposfer hanya menempati sebagian kecil saja dari atmosfer dalam, akan tetapi, 90% dari semua masa atmosfer berkumpul pada lapisan ini.  Di lapisan inilah terbentuknya awan, jatuhnya hujan, salju, hujan es dan lain-lain. Di dalam troposfer terdapat tiga jenis awan, yaitu awan rendah (cumulus), yang tingginya antara 0 – 2 km; awan pertengahan (alto cumulus lenticularis), tingginya antara 2 – 6 km; serta awan tinggi (cirrus) yang tingginya antara 6 – 12 km.
Troposfer terbagi lagi ke dalam empat lapisan, yaitu :

1. Lapisan Udara Dasar
Tebal lapisan udara ini adalah 1 – 2 meter di atas permukaan bumi.  Keadaan di dalam lapisan udara ini tergantung dari keadaan fisik muka bumi, dari jenis tanaman, ketinggian dari permukaan laut dan lainnya.  Keadaan udara dalam lapisan inilah yang disebut sebagai iklim mikro, yang memperngaruhi kehidupan tanaman dan juga jasad hidup di dalam tanah.
2. Lapisan Udara Bawah
Lapisan udara ini dinamakan juga lapisan-batasan planiter (planetaire grenslag, planetary boundary layer).  Tebal lapisan ini 1 – 2 km.  Di sini berlangsung berbagai perubahan suhu udara dan juga menentukan iklim.
3. Lapisan Udara Adveksi (Gerakan Mendatar)
Lapisan ini disebut juga lapisan udara konveksi atau lapisan awan, yang tebalnya 2 – 8 km.  Di dalam lapisan udara ini gerakan mendatar lebih besar daripada gerakan tegak.  Hawa panas dan dingin yang beradu di sini mengakibatkan kondisi suhu yang berubah-ubah.
4. Lapisan Udara Tropopouse
Merupakan lapisan transisi antara lapisan troposfer dan stratosfer terletak antara 8 – 12 km di atas permukaan laut (dpl).  Pada lapisan ini terdapat derajat panas yang paling rendah, yakni antara – 46° C sampai – 80o° C pada musim panas dan antara  – 57° C sampai – 83° C pada musim dingin.  Suhu yang sangat rendah pada tropopouse inilah yang menyebabkan uap air tidak dapat menembus ke lapisan atmosfer yang lebih tinggi, karena uap air segera mengalami kondensasi sebelum mancapai tropopouse dan kemudian jatuh kembali ke bumi dalam bentuk cair (hujan) dan padat (salju, hujan es).
Lapisan Troposfer tersusun atas unsur-unsur kimia, yaitu:
a.Nitrogen 
            Nitrogen yang masuk di atmosfer berasal dari aktifitas guning berapi dan pertanian. Nitrogen memiliki jumlah terbesar di atmosfer yaitu sekitar 78% dari jumlah zat-zat yang terkandung di dalam atmosfer. Pengeluaran nitrogen yang terbesar berasal dari aktifitas tumbuh-tumbuhan dan hewan-hewan laut.
b.Oksigen
             Oksigen yang terkandung di dalam atmosfer sekitar 30%. Oksigen ini dipakai makluk hidup untuk bernapas dan beraktifitas. Oksigen ini berasal dari aktifitas-aktifitas makluk hidup.
c.Ozon
               Ozon merupakan gas yang terdiri dari 3 buah molekul oksigen. Ozon di atmosfer sekitar 0,00006% dari jumlah gas di atmosfer.
d.Gas-gasLainnya
                Gas-gas lainnya kurang dari 0,00015% dari seluruh jumlah atmosfer.
Komposisi kimia dari troposfer pada dasarnya seragam, dengan pengecualian uap air. Sumber dari uap air adalah dari prermukaan bumi melalui penguapan dan transpirasi. Selanjutnya, suhu di troposfer menurun sesuai dengan ketinggian, dan tekanan uap jenuh menurun drastis bersamaan dengan peurunan suhu, jadi jumlah uap air yang terdapat di atmosfer menurun tajam sesuai dengan ketinggian. Proporsi uap air secara normal yang paling besar terletak di dekat permukaan dan menurun sesuai dengan ketinggian.

Ciri- ciri Troposfer
Lapisan atmosfer ini yang paling rendah atau troposfer ini mempunyai beberapa ciri- ciri atau karakteristik khusus yang membedakannya dengan lapisan- lapisan lain. Beberapa ciri atau karakteristik yang dimiliki lapisan troposfer antara lain:
1.      Berada di lapisan atmosfer yang paling rendah atau yang paling denkat dengan makhluk hidup
2.      Mempunyai ketebalan yang paling tipis dibandingkan dengan lapisan lain, yakni kurang lebih setebal 9 kilometer di daerah kutub dan setebal 12 hingga kilometer di daerah yang bukan kutub atau daerah ekuator.
3.      Merupakan tempat segala peristiwa alam terjadi, seperti cuaca, kelembaban, suhu, dan lain sebagainya.
4.      Memiliki sifat yang khas, yakni setiap naik setinggi 100 meter, maka suhu udara akan turun sebesar 0,5 derajat C- 0,64 derajat C. Dan begitupun sebaliknya.
5.      Ketinggian lapisan- lapisa troposfer ini berbeda- beda di setiap tempatnya. Di daerah kutub, ketinggian yag dimiliki oleh troposfer sekitar 8 kilometer dan di daerah yang ekuator bisa mencapai 16 kilometer.
6.      Pada lapisan troposfer ini terdapat lapisan tropopause, yaitu sebuah lapisan yang berada di antara lapisan troposfer dan lapisan stratosfer. Lapisan tropopause ini didefinisikan sebagai sebuat titik di mana terjadi perubahan pada lapse rate yang bersifat dari positif ke negatif. Atau dengan kata lain, lapisan ini adalah titik dimana suhu udara berhenti menurun.
Itulah beberapa ciri yang dimiliki oleh lapisan troposfer. Ciri khas itulah yang membuat lapisan troposfer ini berbeda dengan lapisan- lapisan yang lainnya.
Kandungan Lapisan Troposfer
Sebagai salah satu lapisan atmosfer yang melindungi bumi, lapisan troposfer ini mempunyai kandungan berbagai macam molekul atau komponen yang menyusun lapisan tersebut.  Lapisan troposfer ini merupakan lapisan yang memiliki komposisi kimia yang cukup seragam, kecuali kandungan uap air yang semakin menurun jika ketinggiannya semakin bertambah.
Salah satu kandungan yang paling banyak ya ng dimiliki oleh lapisan troposfer ini adalah uap air. Hampir sebanyak 99% kandungan uang air yang ada bumi berada di lapisan troposfer ini. kandungan uap air yang berada di daerah kutub lebih sedikit daripada di daerah yang bukan kutub atau di aderah yang tropis. Uap air ini mempunyai fungsi yang sangat penting untuk mengatur suhu udara. Hal ini karena uap air mempunyai sifat menyerap energi matahari dan juga radiasi termal.  Selain mengandung uap air yang banyak, troposfer juga mengandung 80% dari total massa di atmosfer, dam juga masih banya berbagai kandungan yang ada di dalam lapisan troposfer ini.
Secara umum, ada beberapa molekul yang dikandung oleh lapisan troposfer ini. berikut merupakan kandunga troposfer secara lebih rinci:
1.      Uap air sebanyak 99%
2.      Nitrogen sebanyak 78%
3.      Oksigen sebanyak 21%
4.      Hidrogen
5.      Karbondioksida
6.      Jejak argon
7.      Asap
8.      Polutan
Itulah beberapa molekul yang menjadi komponen penyusun dari lapisan troposfer ini. Dari kandungan-kandungan tersebut, ada  beberapa kandungan yang dihasilkan dari aktivitas atau kegiatan manusia. Kandungan yang berasal atau dihasilkan dari aktivitas manusia diantaranya adalah asap dan juga polutan. Asap dan polutan jika bersama- sama hadir dengan kabut di lapisan troposfer ini, maka akan menyebabkan produksi kabut asap yang berlebihan.
Apabila kita sering mengamati perubahan suhu, udara, ataupun cuaca yang berada di lingkungan sekitar kita maka kita akan mengetahui kabat terkini atau keadaan yang dialami bumi kita semakin ke belakang. Akhir- akhir ini lapisan troposfer bumi memiliki prosentase karbondioksida yang meningkat hal ini disebabkan karena banyaknya aktivitas manusia yang menghasilkan akrbondioksida dan juga minimnya jumlah pepohonan yang ada di bumi. Sehingga hasil produksi oksigen menjadi berkurang. Berta,bahknya jumlah karbondioksida yang menyusun lapisan troposfer ini akan menjadi ancaman bagi terjadinya pemanasan global.
Cuaca di Lapisan Troposfer

Di lapisan troposfer ini terdapat berbagai macam peristiwa alam yang banyak dirasakan oleh manusia dalam kehidupan sehihari- hari. Salah satu peristiwa alam ini adalah perubahan cuaca. Perubahan cuaca terjadi hanya pad a lapisan troposfer ini. Udara yang berada di khatulistiwa dipanaskan lebih dari yang berada di kutub. Hal ini akan menyebabkan adanya pemanasan merata oleh matahari yang berakibat pada terjadinya pergerakan angin dan juga kelembaban.

Siklus Air di Lapisan Troposfer

Lapisan troposfer merupakan lapisan tempet terjadinya siklus air. Gesekan yang terjadi antara udara dan juga permukaan bumi dapat mendorong partikel debu ke udara. Kedua molekul tersebut datang dan bersentuhan dengan kelembaban yang akan menyebabkan pembentukan awan kemudian menyebabkan curah hujan yang berbentuk hujan ataupun salju.
Suhu di Lapisan Troposfer
Sudah di katakan sebelumnya bahwasannya suhu yang berada di lapisan atmosfer ini beruban- ubah sesuai dengan ketinggiannya. Yang paling hangat adalah yang berada di palih rendah. Setiap naik di ketinggian tertentu maka suhu udara tersebut akan berkurang. Suhu troposfer ini akan berkurang seiring dengan meningkatnya ketinggian. Suhu yang berada di area bagian bawah troposfer sekitar 59 derajat F. Ketika ketinggian naik setinggi 1.000 meter, maka terjadi penurunan suhu sekitar sebesar 3,6 derajat F. tingkat perubahan suhu ini dikenal denhan nama lapse rate. Suhu paling dingin yang terdapat di lapisan ini adalah -110 F. Beberapa daerah memiliki suhu yang berbeda- beda. Suhu mungkin akan terasa lebih tinggi ketika berada di daerah- daerah yang mana suhu inversi terjadi.

Studi lanjut mengenai ilmu yang mempelajari cuaca ataupun bumi beserta hal- hal yang menyertainya selalu berkembang dari waktu- ke waktu. Berdasarkan studi yang dilakukan pada akhir- akhir ini, ditemukan sebuah bakteri yang hidup yang kemudian ditemukan pada lapisan troposfer yang berada di area menengah ke atas. Para ilmuwan yang meneliti hal ini pun belum mengetahui bagaimana  bakteri tersebut dapat sampai berada di lapisan troposfer, mengenai bagaimana bakteri tersebut dapat berkembang dan sebenarnya  apa peranan bakteri tersebut berada di lapisan proposfer ini, baik dalam pembentukan awan maupun pembentukan curah hujan.
Manfaat Lapisan Troposfer

Atmosfer mempunyai banyak perananan bagi kehidupan manusia dan juga makhluk hidup lainya yang ada di dunia, begitupun lapisan troposfer ini. Apalagi lapisan troposfer ini merupakan lapisan yang paling rendah dan ada di sekitar makhluk hidup. Setidaknya ada beberapa manfaat yang akan kita dapatkan dari lapisan troposfer ini. Beberapa manfaat dari lapisan troposfer ini antara lain:
1. Terjadinya cuaca
Lapisan troposfer merupakan satu-satunya lapisan atmosfer yang dapat terjadinya cuaca serta fenomena alam yang ada di bumi seperti hujan, angin darat, angin laut,  awan, petir, kabut serta fenomena alam lain. Manusia dan makhluk hidup yang ada di bumi mengetahui cuaca yang ada di bumi ini dengan melihat lapisan troposfer dari permukaan bumi. Dengan adanya cuaca dan fenomena lainnya sehingga manusia mengetahui serta membantu manusia untuk melakukan berbagai aktifitas yang ada di bumi. Seorang nelayan serta seorang pelayar akan sangat terbantu dalam melakukan aktifitasnya dalam berlayar dengan melihat cuaca serta iklim yang terjadi di bumi.
2. Merupakan lapisan yang terdapat uap air
Lapisan ini merupakan lapisan yang terdapat uap air yang diperlukan untuk kepentingan kehidupan manusia. Lapisan atmosfer lainnya tidak mengandung uap air. Suhu di permukaan troposfer rendah. Kerendahan suhu pada lapisan troposfer ini menyebabkan uap air tidak bisa menembus kelapisan atmosfer yang lebih tinggi. Uap air di lapisan ini akan segera mengalami kondensasi sebelum mencapai tropopuse kemudian akan jatuh lagi kembali ke bumi dalam bentuk struktur bumi yang lain yaitu berbentuk cair yang kita sebut dengan hujan serta bisa juga dalam bentuk padat yang disebut dengan salju atau es. Salju atau es bisa sampai ke bumi hanya pada bagian tertentu dipermukaan bumi seperti di kutub utara serta negara-negara yang berada di sekitar kutub utara bumi.
3. Tempat terjadinya hujan
Hujan sangat berguna bagi kehidupan manusia yang ada di bumi. Proses terjadinya hujan merupakan salah satu sumber air yang sangat berguna bagi kehidupan yang ada dibumi. Manusia, hewan serta tumbuhan membutuhkan air untuk melangsungkan kehidupannya. Manusia menggunakan air untuk berbagai kebutuhan sehari-hari. Dari mulai aktifitas bangun tidur sampai akan melaksanakan tidur lagi air tidak bisa lepas dari kehidupan manusia. Seperti halnya manusia, tumbuhan serta hewan juga sangat membutuhkannya untuk keberlangsungan kehidupannya di bumi.
4. Sumber udara yang dibutuhkan untuk kehidupan
Lapisan ini merupakan lapisan yang paling banyak mengandung karbondioksida yang banyak diperlukan bagi kelangsungan hidup mahkluk hidup yang ada di bumi dan merupakan ruang publik untuk kehidupan. Manusia membutuhkan oksigen untuk bernapas serta tumbuhan membutuhkan karbondioksida untuk bernapas mempertahankan hidupnya. Lapisan troposfer ini merupakan lapisan yang mengandung karbondioksida terbanyak.
5. Lapisan melajunya pesawat terbang
Pesawat terbang melintas terbang dilapisan troposfer ini. Pesawat sekarang telah memudahkan manusia untuk melakukan perjalanan jauh ke berbagai negara dengan waktu yang singkat dan tempat yang nyaman melalui jalur udara yaitu melalui lapisan troposfer ini.
Itulah beberapa manfaat yang dapat kita rasakan dari adanya apisan troposfer ini. selain berbagai manfaat yang telah disebutkan di atas, masih banyak lagi manfaat lain yang tidak akan kita sadari yang kita peroleh dari lapisan ini. Inilah sebagian informasi yang dapat kami berikan mengenai lapisan troposfer ini. semoga artikel ini bermanfaat bagi kita semua.

DAFTAR PUSTAKA :
Anonim. 2015. Ilmu Bumi Meteorlogi Lapisan Troposfer. [Online]. Tersedia :

Widayati, Sri. 2010. Pengertian Lapisan Troposfer Lapisan Struktur Bumi. [Online]. Tersedia :

Rahayu, Srikandi. 2015. Seputar Pengertian Troposfer. [Online]. Tersedia :  http://seputarpengertian.blogspot.co.id/2015/04/seputar-pengertian-troposfer.html [5 Desember 2016]

Dwi, Ridwan. 2012. Kandungan Dalam Lapisan Troposfer. [Online]. Tersedia :

Anonim. 2015. Manfaat Troposfer. [Online]. Tersedia :








27 komentar:

  1. @A02-RAHMAT

    POIN : 3

    Artikel terlalu banyak namun cukup menambah pengetahuan saya

    BalasHapus
  2. @A10-LUKMAN

    Poin 3

    Mind map dan artikel sangat mudah untuk dipahami dan sangat jelas

    BalasHapus
  3. @A19-Hariadi

    Poin 3

    Terima kasih saya jadi tau kalau semakin tinggi di atmosfer maka kandungan uap air semakin berkurang

    BalasHapus
  4. @A18-FAKHRIZAL

    POIN 3

    Artikelnya lumayan banyak namun wawasan nya lebih terbuka setelah membaca ini

    BalasHapus
  5. @A09-RIZKY

    poin 3

    tulisan nya terlalu kecil sulit dibaca membuat mata menjadi sakit

    BalasHapus
  6. @A16-SITI

    Poin 3

    font artikel tolong di perbaiki. mind map nya menarik

    BalasHapus
  7. @A07-RONA

    Poin 3

    Artikel sudah sangat jelas karna disertai dengan manfaat, kandungan,suhu pada lapisan troposfer

    BalasHapus
  8. @A28-ZAKI

    POIN 3

    thanks gan jadi tau banyak tentan troposfer

    BalasHapus
  9. @A06-ANUGGRAH

    POIN 3

    Artikel yang menarik

    BalasHapus
  10. @A32-VARATRI
    poin 2

    terimakasih artikelnya sangat bermanfaat :)

    BalasHapus
  11. @A37-ANDIKA
    Point : 3
    ( Ukuran font nya kalau bisa di ubah jadi 12 kemudian ukutan nyaa harus sama semua . Goodluck )

    BalasHapus
  12. @A21-SYAFIQ

    POIN 3

    Kalo bisa lebih banyak warna lagi di mindmap nya

    BalasHapus
  13. @A31-ALAM

    POIN 3

    KOMENTAR : wow setelah saya membaca artikel ini saya menjadi semakin ingin tau tentang materi anda .terimakasih

    BalasHapus
  14. @A31-ALAM

    POIN 3

    KOMENTAR :wow setelah saya membaca artikel ini saya menjadi semakin ingin tau tentang materi anda .terimakasih

    BalasHapus
  15. @A31-ALAM

    POIN 3

    KOMENTAR :wow setelah saya membaca artikel ini saya menjadi semakin ingin tau tentang materi anda .terimakasih

    BalasHapus
  16. @A25-PUTRI

    POIN 3

    apa setiap lapisa pada troposper mempunyai dampak teradap lingkungan dibumi?

    BalasHapus
  17. @A29-Fauzi

    point 3

    apa dampak jika troposfer pecah?

    BalasHapus
  18. @A24-TANIA

    Poin 3

    artikel dan mindmapnya sudah bagus dan lengkap

    BalasHapus
  19. @A03-KHARISMA

    Poin 3

    artikel dan mind mapnya menarik

    BalasHapus
  20. @A11-DINDA

    POINT 3

    Artikelnya sudah sangat lengkap. Terimakasih infonya gan

    BalasHapus
  21. @A01-Rika
    Point 3

    Pertanyaan saya berapa kilometer ketebalan strofosfer. Dan kalo memang tebal apakah meteroid bisa menembusnya?

    BalasHapus
  22. @A15-RANIYAH

    POIN 3

    artikelnya jelas tetapi besarkan lagi font nya, sangat bermanfaat

    BalasHapus
  23. @A17-DHICO

    Poin 3

    Artikelnya sangat bagus

    BalasHapus
  24. @40-IBRAHIM

    POIN 3

    Cukup bermanfaat artikelnya

    BalasHapus

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.