.

Rabu, 18 September 2019

Termodinamika

Disusun oleh: @N10-Fathan, @N11-Adetha, @N13-Wildan,


ABSTRAK
Termodinamika mempelajari bagaimana kalor atau biasa disebut panas yang menimbulkan perubahan dan dapat diubah menjadi beberapa bentuk sepperti hal nya mekanika. Pemanfaatan energi yang dihasilkan akibat adanya proses dalam gas dalam menghasilkan kerja. Banyak sekali contoh penerapan termodinamika dalam kehidupan sehari-hari, seperti halnya air conditioner (AC), dispenser, dll.
Kata kunci : TERMODINAMIKA


I. PENDAHULUAN
Ilmu kimia adalah bagian dari ilmu pengetahuan alam yang mengkaji tentang sifat, struktur transformasi dinamika, dan energetika dari suatu zat. Termodinamika ( thermo adalah panas, dynamic adalah gerakan atau perebahan) atau energetika kimia menyangkut perubahan energi yang menyertai proses kimia dan proses fisika. Beberapa istilah penting yang sangat diperlukan dalam pembahasan termodinamika kimia ini adalah sistem dan lingkungan. Sistem adalah bagian alam semesta yang menjadi perhatian kita. Bagian lainnya diluar system disebut lingkungan.


II. PERMASALAHAN
Pengertian dari termodinamika, apa saja prinsip dalam termodinamika, dan penerapan termodinamika yang dapat kita lakukan.


III. PEMBAHASAN
Pengertian
            Termodinamika merupakan suatu ilmu pengetahuan yang membahas hubungan antara panas dan kerja yang menyebabkan perubahan suatu zat. Maksudnya apabila suatu zat atau benda diberi panas (suhunya dinaikkan), maka akan timbul berbagai-bagai akibat seperti :
·         Gas, cairan dan zat padat (memuai)
·         Termo-elemen membangkitkan GGL
·         Kawat-kawat mengalami perubahan daya tahannya.
Dalam proses demikian, biasanya terdapat suatu pengaliran panas dan bekerjanya suatu gaya
yang mengalami perpindahan (panas) yang mengakibatkan terjadinya “Usaha atau Kerja”. Tujuannya memecahkan persoalan termodinamika dengan menguasai prinsip dasar (dalil, persamaan), sistematika pemecahan soal dan defenisi dasar suatu hukum termodinamika.

Prinsip Termodinamika

Prinsip-prinsip Termodinamika dapat dirangkum dalam 3 Hukum yaitu :
1. Hukum Termodinamika ke-Nol : berkenaan dengan kesetimbangan termal
                                                          atau Konsep Temperatur.

2. Hukum Termodinamika I : - konsep energi dalam dan menghasilkan prinsip kekekalan energi.
                                                - menegaskan ke ekivalenan perpindahan kalor dan perpindahan                                                        kerja.

3. Hukum Termodinamika II : memperlihatkan arah perubahan alami distribusi energi dan                                                               memperkenalkan prinsip peningkatan entropi.

            Hukum-hukum Termodinamika didasarkan pada penalaran logis , bukti yang membenarkan penggunaan hukum-hukum ini secara menerus diperoleh dari percobaan yang menyetujui akibat-akibatnya.


Penerapan Termodinamika

Sistem Pembangkit Listrik Tenaga Uap :
Energi kimia atau energi nuklir dikonversikan menjadi energi termal dalam ketel uap atau reaktor nuklir. Energi ini dilepaskan ke air, yang berubah menjadi uap. Energi uap ini digunakan untuk menggerakkan turbin uap, dan energy mekanis yang dihasilkan digunakan untuk menggerakkan generator untuk menghasilkan daya listrik.
Sistem Pembangkit Listrik Tenaga Air :
Energi potensial air dikonversikan menjadi energi mekanis melalui penggunaan turbin air. Energi mekanis ini kemudian dikonversikan lagi Menjadi energi listrik oleh generator listrik yang disambungkan pada poros turbinnya.
Motor pembakaran dalam
Energi kimiawi bahan bakar dikonversikan menjadi kerja mekanis. Campuran udara bahan bakar dimampatkan dan pembakaran dilakukan oleh busi. Ekspansi gas hasil pembakaran mendorong piston, yang menghasilkan putaran pada poros engkol.


IV. KESIMPULAN
Berdasarkan materi diatas dapat disimpulkan sebagai berikut:
1.      Termodinamika adalah ilmu tentang energy, yang secara spesifik membahas tentang hubungan antara energi panas dengan kerja.
2.      Hukum-hukum termodinamika pada prinsipnya menjelaskan peristiwa perpindahan panas dan kerja pada proses termodinamika.
3.      Hukum kedua termodinamika terkait dengan entropi.

Daftar Pustaka:
-          S, Syukri. 1999. Kimia Dasar 1. Bandung: Penerbit ITB.
-          Anonim. 2017. Dasar Termodinamika http://ocw.usu.ac.id/course/download/4120000020-t ermodinamika-teknik-i/tkm_205_handout_dasar_termodinamika.pdf (akses 18 September 2019)
-          Kismaningrum. 2015. Makalah fisika dasar proses termodinamika. https://www.academia.edu/23926082/MAKALAH_FISIKA_DASAR_PROSES_TERMODINAMIKA_PROGRAM_STUDI_TEKNIK_INDUSTRI (akses 18 September 2019)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.