.

Kamis, 10 November 2022

PENCEMARAN UDARA DAN AIR

Abstrak

    Pencemaran air berada di dalam air seperti dari limbah yang dibuang ke sungai - sungai. Pencemaran udara berada di udara seperti gas knalpot yang tidak ramah lingkungan sehingga menguap di udara. pencemaran air dapat menyebabkan memburuknya kesehatan tubuh manusia. karena air merupakan sumber utama hidup manusia, jika air tercemar maka manusia akan mati.dan pencemaran udara dapat menyebabkan penyakit  saluran  pernapasan bagi manusia. yang disebabkan oleh asap knalpot kendaraan bermotor.

kata kunci : pencemaran, air, udara

 

Abstract


    Water pollution is in the water such as from waste dumped into rivers. Air pollution is in the air such as exhaust gas which is not environmentally friendly so that it evaporates in the air. Water pollution can 
cause deteriorating human health. because water is the main source of human life, if water is polluted then humans will die. And air pollution can cause respiratory disease for humans. caused by exhaust fumes from motor vehicles.

keywords: pollution, water, air

 

Pendahuluan

    Pencemaran udara dan air merupakan hal buruk untuk peradaban manusia, oleh karena itu kita sebagai manusia harus menjaga alam kita jangan membiarkannya alam kita tercemar apalagi air, karena air Merupakan sumber hidup bagi manusia dan udara pun merupakan pusat hidup untuk manusia karena manusia jika tidak ada air maka tidak akan lancar kelangsungan hidupnya dan jika udara tercemar maka oksigen manusia akan gerganggu, maka manusia tidak akan mendapatkan  oksigen atau udara yang bersih. 

 
Rumusan Masalah  
1. Bagaimana pencemaran udara dan air bisa terjadi?
2. Bagaimana dampaknya untuk manusia?
3. Bagaimana cara menanggulanginya?

4.Apa dampak dari pencemaran udara?

5.Apakah pencemaran udara berpengaruh terhdapat lingkungan?

 


Tujuan 

1.            Mengetahui penyebab terjadinya pencemaran udara?

2.            Mengetahui dampak dari pencemaran udara.

3.            Mengetahui apakah pencemaran udara berpengaruh terhadap efek lingkungan.

4.            Mengetahui cara menanggulangi pencemaran udara.

 

Pembahasan

 

    Udara menjadi salah satu sumber kita untuk tetap bisa bernapas. Akan tetapi bagaimana jika udara tercemar. Perlu kita ketahui dampak dari akibat pencemaran udara dan pengaruh pencemaran udara terhadap lingkungan hingga bagaimana cara menanggulangi  pencemaran udara tersebut. Udara yang tercemar akan sangat mengganggu kesehatan. Oleh karena itu kita harus menjaganya dan kita harus mengetahui penyebab dari pencemaran udara tersebuh. Ada beberapa penyebab dari pencemaran udara.

 

    Asap pabrik sangat berpengaruh terhadap pencemaran udara dikarenakan asap yang dikeluarkan melalui cerobong-cerobong asap pabrik mengandung zat polutan yang sangat berbahaya, seperti hidrokarbon dan karbondioksida. Ada juga penebangan pohon secara liar, saat ini penebangan pohon secara liar semakin marak terajdi membuat hutan menjadi rusak dan gundul. Sisa dari penebangan hutan berupa daun dan ranting kering menjadi benda yang mudah terbakar sehingga dapat menimbulkan asap yang mencemari udara. Selain itu hutan mempunya fungsi sebagai paru-paru dunia, sehingga jika banyak penebangan secara liar dapat mengakibatkan paru-paru dunia tidak bekerja dengan baik. Polusi dari asap kendaraan juga sangat berpengaruh terhadap penyebabnya pencemaran lingkungan karena zat-zat yang dihasilkan dari pembakaran kendaraan tersebut seperti karbonmonoksida, nitrogenoksida, dan valotin, dapat mencemari udara dan merusak lapisan ozan. 

 

 

A. Pencemaran air dan udara

    Pencemaran udara disebabkan oleh asap kendaraan knalpot yang ada dijalanan. semakin banyak kendaraan maka akan semakin banyak udara yang tercemar oleh asap knalpot kendaraan, ditambah dengan udara yang  panas membuat udara semakin rentan untuk tercemar. Hal ini lebih banyak  didaerah perkotaan karena banyak kendaraan yang berlalulalang dijalanan perkotaan sehingga lebih baik tinggal diperkampungan dari  pada diperkotaan.Pencemaran air disebabkan oleh limbah pabrik ulah manusia yang membuang limbah pabrik sembarangan.bisa juga disebabkan oleh manusia yang membuang sampah sembarangan. Hal ini dapat menyebabkan buruknya kesehatan manusia. karena air merupakan sumber utama untuk manusia bertahan hidup. Pencemaran air yang sangat lama akan menyebabkan umat manusia punah. Oleh karena itu, kita sebagai manusia harus menjaga kebersihan air dan jika membuang limbah kimia atau industri jangan membuangnya kedalam air.

 

B. Dampak pencemaran udara dan air

    Dampak pencemaran udara untuk manusia yaitu bisa menyebabkan penyakit pada saluran pernafasan. Apalagi

untuk kesehatan paru-paru kita. Dan dampak pencemaran air bagi manusia yaitu dapat menyembabkan gangguan

pada saluran pencernaan dan mungkin bagi tubuh kita juga , karena didalam aiir yang sudah tercemar itu banyak 

sekali bakteri yang berbahaya, apalagi banyak limbah industri dan kimia yang sangat berbahayajika masuk kedalam 

tubuh akan merusak tubuh kita dan bisa jadi menyebabkan kematian.

 

C. Penanggulangan pencemaran air dan udara

Cara Mencegah Pencemaran Air

1.             Melakukan pengolahan limbah dengan benar.

2.             Menggunakan bahan - bahan yang ramah lingkungan.

3.             Tidak membuang sampah di sungai atau sumber air lainnya.

4.             Menggunakan detergen yang ramah lingkungan.

5.             Rutin melakukan upaya pembersihan sumber air.

6.             Menanam pohon di setiap lahan yang tersedia 

 

Cara Mengurangi & Mencegah Polusi Udara

1.             Mengurangi Penggunaan Kendaraan Bermotor.

2.             2. Hemat Energi.

3.             Membeli Produk Daur Ulang.

4.             Menggunakan Produk yang Sustainable.

5.             Menanam Pohon.

6.             6. Berjalan, Bersepeda atau Memanfaatkan Transportasi Umum.

7.             7. Makan Produk Lokal dan Organik.

8.             Mengurangi Makan Daging.

 

 

Dari penyebab tersebut kita harus mengetahui dampaknya. Banyak sekali dampak akibat dari penyebab pencemaran udara.

 

1. Gangguan pada pernapasan

            udara kotor yang mengandung karbondioksida dan gas beracun lainnya memang sangat berbahaya bagi sistem pernapasan pada manusia. Udara kotor yang masuk ke dalam tubuh melalui saluran pernapasan ini juga bisa menyebabkan terjadinya infeksi saluran pernapasan akut, seperti contohnya asma dan juga bronkitis. Tidak menutup kemungkinan, apabila kita terkena udara yang tercemar secara terus-menerus, maka bisa berakibat sangat fatal, hingga ke kanker paru-paru.

 

2. Iritasi pada saluran pernapasan

            Dengan banyaknya debu-debu yang kotor dan kita hirup, tentu ini sangat tidak baik untuk kesehatan manusia. Jika hal ini terjadi secara terus-menerus, maka bisa menyebabkan pergerakan silia yang berubah menjadi lambat, bahkan tidak menutup kemungkinan bisa terhenti, sehingga tidak bisa membersihkan saluran pernapasan.

 

3. Menimbulkan penyakit 

            Udara kotor yang dihasilkan itu ternyata mengandung zat-zat yang berbahaya, mulai dari zat-zat kimia, debu hingga membawa bibit-bibit penyakit. Penyakit yang dihasilkan atau disebabkan oleh adanya pencemaran udara ini, antara lain seperti sesak napas, asma, atau tidak menutup kemungkinan juga bisa menyebabkan terjadinya kanker.


4. Penyebab utama terjadinya pemanasan global 

            Pemanasan global atau akrab kita kenal dengan nama global warming ini bisa mengakibatkan terjadinya peningkatan suhu bumi, yang juga menimbulkan air laut yang ikut naik. Suhu bumi yang naik ini terjadi dikarenakan lapisan ozon bumi sudah rusak. Padahal, fungsi dari lapisan ozon ini berguna untuk menjaga suhu bumi, agar nantinya suhu bumi tidak terlalu panas dan juga tidak terlalu dingin. Lapisan ozon bisa dengan mudah rusak akibat pencemaran udara yang dihasilkan dari zat CFC atau klorofluorkarbon. Zat ini sendiri bisa dengan mudah kita temukan di kulkas, AC (air conditioner) hingga aerosol.

 

5. Tanaman tergangu hingga mati 

            Tanaman atau tumbuhan memang sangat baik bagi kelangsungan makhluk hidup yang lain. Tanaman bisa menghasilkan oksigen, sehingga jika kita hidup di dataran tinggi atau pegunungan, akan terasa sejuknya karena polusi udara di sana juga belum begitu banyak. Akan tetapi, dengan adanya polusi udara atau pencemaran udara, tanaman juga bisa terserang penyakit. Penyakit itu mulai dari bintik hitam, klorosis, nekrosis dan beberapa penyakit lain. 

Selain merugikan kesehatan manusia, pencemaran udara juga sangat mempengaruhi berbagai efek terhadap lingkungan yaitu :

 

1. Hujan asam 

            Hujan asam adalah hujan yang mengandung asam nitrat dan asam sulfatyang berbahaya. Asam ini dibentuk terutama oleh nitrogen oksida dan sulfur oksida yang dilepaskan ke atmosfer ketika bahan bakar fosil dibakar. Asam jatuh ke bumi baik sebagai curah hujan basah (hujan, salju, atau kabut) atau curah hujan kering (gas dan partikulat). Beberapa dibawa oleh angin, kadang-kadang hingga ratusan mil. Di lingkungan, hujan asam merusak pohon dan menyebabkan tanah dan badan air menjadi asam, membuat air tidak cocok untuk beberapa ikan dan satwa liar lainnya. Hal ini juga mempercepat peluruhan bangunan dan patung.

 

2. Penipisan ozon 

            Ozon adalah gas yang terjadi baik di dasar- dan di bagian atas atmosfer bumi, yang dikenal sebagai stratosfer. Pada tingkat dasar, ozon merupakan pencemar yang dapat membahayakan kesehatan manusia. Di stratosfer, ozon membentuk lapisan yang melindungi kehidupan di bumi dari sinar ultraviolet matahari yang berbahaya . Namun ozon “baik” ini "baik" secara bertahap dihancurkan oleh bahan kimia buatan manusia yang disebut sebagai perusak ozon, termasuk chlorofluorocarbon, hydrochlorofluorocarbons, dan halons. Zat-zat ini sebelumnya digunakan dan kadangkadang masih digunakan dalam pendingin, agenfoaming, alat pemadam kebakaran, pelarut, pestisida, dan propelan aerosol. Penipisan lapisan ozon pelindung dapat menyebabkan peningkatan jumlah radiasi UV mencapai bumi, yang dapat menyebabkan lebih banyak kasus kanker kulit, katarak, dan sistem kekebalan tubuh terganggu. UV juga dapat merusak tanaman sensitif, seperti kacang kedelai, dan mengurangi hasil panen.

 

3. Perubahan iklim global 

            Atmosfer bumi mengandung keseimbangan alami gas yang menahan sebagian panas matahari dekat permukaan bumi. "efek rumah kaca"ini menjaga kestabilan temperatur bumi. Sayangnya, bukti menunjukkan bahwa bahwa manusia telah mengganggu keseimbangan alami dengan memproduksi beberapa gas rumah kaca dalam jumlah besar dari, termasuk karbon dioksida dan metana. Akibatnya, atmosfer bumi menahan lebih banyak panas matahari, menyebabkan temperatur rata-rata bumi meningkat - sebuah fenomena yang dikenal sebagai pemanasan global. Banyak ilmuwan percaya bahwa pemanasan global dapat memiliki dampak signifikan pada kesehatan manusia, pertanian, sumber daya air, hutan, satwa liar, dan daerah pesisir.

 

Dari hal tersebut kita masih bisa menanggulanginya melalui beberapa cara yaitu :

·                     Mengganti bahan bakar kendaraan bermotor dengan bahan bakar yang tidak menghasilkan gas karbon monoksida.

·                     Pengolahan atau daur ulang limbah asap industri 

·                     Penghijauan dan reboisasi atau penanaman kembali pohon-pohon pengganti

·                     Menghentikan pembakaran hutan.

·                     Membeli produk daur ulang 

·                     Hemat energi 

·                     Berjalan, bersepeda atau memanfaatkan transportasi umum 

·                     Memakan produk lokal atau organik 

·                     Meningkatkan kesadaran terhadap lingkungan 

·                     Hindari penggunaan kantong plastik 

 

Kesimpulan

 Kita harus menjaga lingkungan air dan udara kita, agar hidup kita selalu sehat. dan jika ada yang tidak bisa menjaga lingkungan udara dan air sebaiknya ditegur.  karena jika sudah tercemar maka bumi kita akan cepat rusak. 

 

Daftar pustaka 

 

Hidayat, Atep Afia. 2021. Termodinamika dan Perubahan Energi. Modul Kimia dan Pengetahuan Lingkungan Indusrti. Jakarta. Universitas Mercu Buana.

Triana. “Dampak Pencemaran Udara”. https://dlhk.bantenprov.go.id/upload/article/Dampak_Pencemaran_Udara.pdf. Diakses pada tanggal 10 November 2022 pada pukul 10.00 WIB.

 

 


 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.