.

Sabtu, 11 Februari 2017

PENCEMARAN AIR DI SUNGAI CILIWUNG
Dikutip dari wikipedia Pencemaran air adalah suatu perubahan keadaan di suatu tempat penampungan air seperti danau, sungai, lautan dan air tanah akibat aktivitas manusia. Danau, sungai, lautan dan air tanah adalah bagian penting dalam siklus kehidupan manusia dan merupakan salah satu bagian dari siklus hidrologi.
Sungai yang nama aslinya Ci (Cai=air) Liwung ini memiliki panjang lebih dari 120 Kilometer. Hulunya terdapat di Gunung Pangrango. Alirannya turun melewati beberapa kota seperti Kabupaten Bogor, Kota Bogor, Depok, dan bermuara di Jakarta.
Menurut berita antara Pencemaran Sungai Ciliwung kian parah akibat limbah yang diduga berasal dari pabrik dan tempat usaha di sekitar sungai di Kota Depok, Jawa Barat.Ditemukan pula urukan tanah hingga mendekati bibir sungai di sebuah perumahan elit. Kondisi itu membuat bibir sungai rawan longsor dan membahayakan masyarakat. 
Limbah yang ditemukan terdiri dari limbah sisa pabrik tahu, meubel (furniture) hingga limbah rumah tangga.

Limbah paling banyak adalah limbah yang berasal dari rumah tangga contohnya aadalah yang paling sering ditemui yaitu sampah plastik, kain kain , limbah hasil mandi cuci kakus. Parahnya lagi sebagian masyarakat di bantaran sungai ciliwung masih memanfaatkan air yang keruh dan bau tersebut untuk  keperluan mandi, mencuci baju dan pembuangan kotoran manusia. Sedangkan urutan ke dua yaitu limbah pabrik yang berupa cairan limbah hasil prouksi yang langsung dibuang ke sungai.limbah ini sangat berbahaya karena dapat langsung merusak lingkungan dan manusia yang menyentuhnya.kemudian yang ketiga yaitu limbah dari pohon pohon yang berada di pinggir bantaran sungai yang ikut hanyut oleh air sungai ciliwung.

Dampak yang diakibatkan oleh sampah ini tidak main main diantaranya jika musim hujan akan menyebabkan banjir karena tumpukan sampah, jika musim kemarau sungai sungai akan surut dan tumpukan sampah pun akan kelihatan menumpuk ,tercium bau yang tidak sedap dan airnya akan berwarna keruh.
Dampak jika menggunakan air yang sudah tercemar diantaranya gatal gatal, diare, muntaber,dan lain lain.

REFERENSI

WIKIPEDIA INDONESIA,2015

BERITA ANTARA,KAMIS 5 SEPTEMBER, 2013http://www.antaranews.com/berita/394182/pencemaran-sungai-ciliwung-kian-parah

1 komentar:

  1. KERUSAKAN SUNGAI CILIWUNG SEMAKIN HARI SEMAKIN MEMPRIHATINKAN.WALAUPUN PEMERINTAH SUDAH MELARANG MASYARAKAT UNTUK MEMBUANG SAMPAH DISUNGAI TETAP SAJA MEREKA MASIH MEMBUANG SAMPAH DI BANTARAN KALI.JIKA MUSIM HUJAN BERLANGSUNG TERJADI BANJIR MASYARAKAT MALAH MENYALAHKAN PEMERINTAH .

    BalasHapus

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.