Oleh : Akmal Rizki Prihandoko ( X20-Akmal )
Abstrak
Saat ini kita sedang dihadapkan pada revolusi industri 4.0 yang sedang gencar digalakkan oleh pemerintah. Dunia industri selalu mengikuti perkembangan zaman agar suatu produk yang dihasilkan bisa berguna, bermanfaat dan mendapatkan keuntungan.
Kata kunci : Kimia, industri, manfaat
Abstract
We are currently facing a 4.0 industrial revolution which is being
aggressively engendered by the government. The industrial world is up-to-date
on how products can be useful, worthwhile and profitable. In the current
industrial age 4.0, industrial chemistry has made a huge leap with
globalization and has benefited so much from the growth of industrial sciences
such as fenol, phosphate, sulfide, nitrogen, ammonia, and petroleum. Because
our everyday lives won't go untainted. An example of the products from industry
chemistry such as the polietilena or the plastic bag.
Key words: Chemistry,
industry, benefits
Pendahuluan
Peran kimia
dalam dunia industri saat ini semakin tidak terelakan lagi, saat ini kimia
industri mudah sekali dijumpai di setiap pabrik pabrik yang menghasilkan suatu
produk bahan jadi atau bahan setengah jadi. Kegunaan dari kimia industri ini
banyak manfaatnya dan sudah bisa dirasakan oleh kita sebagai konsumen. Banyak sektor
yang terbantu dengan adanya kimia industri ini terutama
perusahan yang bergerak di bidang farmasi, manufaktur polimer, pengolahan
petrokimia, ilmu pangan, industri manufaktur, dan sebagainya. Selain itu, kimia
industri juga terbagi menjadi beberapa bagian pengelompokkan yang kesemua
bagian nya memiliki masing-masing manfaatnya sendiri.
Rumusan Masalah
1. Apa itu industri kimia/kimia industri?
2. Bagaimana hasil contoh produk dari kimia industri?
3. Apa saja pengelompokkan kimia industri?
4. Mengapa ilmu kimia penting untuk dunia industri saat ini?
Tujuan
1. Memahami definisi dari kimia industri
2. Mengetahui contoh berbagai produk hasil dari kimia industri
3. Mengetahui bahwa terdapat beberapa cabang pengelompokan dalam kimia industri
4. Memahami pentingnya ilmu kimia bagi dunia industri saat ini
Pembahasan
A. Definisi dari Kimia Iindustri
Kimia industri adalah cabang studi ilmu
kimia yang berupaya untuk menerapkan serta mengaplikasikan pengetahuan kimiawi
terhadap produksi material dan macam zat kimia khusus yang memiliki
sedikit dampak buruk pada lingkungan.
Penggabungan kedua kata tersebut menjadi
“Kimia Industri” bisa diartikan sebagai suatu proses yang merubah bahan baku
menjadi suatu produk (kimia) yang memiliki nilai tambah dimana dalam proses
tersebut selain terjadi melalui proses perubahan yang bersifat fisis
(Satuan-Operasi) juga terjadi perubahan yang bersifat kimiawi (Satuan-Proses).
B. Contoh produk hasil dari kimia
industri
Industri kimia memproduksi banyak produk yang membuat kehidupan
sehari-hari kita lebih mudah. Karena persaingan meningkat pesat, inovasi untuk
menemukan produk dan layanan baru sangat penting bagi industri kimia untuk
memuaskan konsumen yang menuntut dan sadar lingkungan.
- Plastik dan Polimer
Tidak
banyak orang tahu bahwa lebih dari 80% industri kimia berfokus pada pembuatan plastic
serta polimer. Produk-produk ini tidak hanya berguna untuk pengemasan tetapi
juga digunakan di banyak produk lainnya. Contoh dari polimer dan plastik
dalam kehidupan sehari-hari antara lain pakaian, elektronik, dekorasi rumah,
furnitur, dan kabel.
- Pestisida dan Pupuk
Produk
paling penting yang diproduksi oleh industri kimia adalah pupuk dan pestisida.
Ini sangat membantu dalam pembangunan dan pertanian. Industri kimia memiliki
peran penting untuk dimainkan bagi pengembangan yang lebih hijau di dunia.
Berkat pestisida dan pupuk, hasil panen ditingkatkan dan dilindungi dari
serangan hama.
- Produk dan Peralatan Mandi Pribadi
Industri
kimia membantu dalam memproduksi perlengkapan beberapa alat alat yang sering digunakan dalam rumah
tangga seperti peralatan mandi dan barang-barang pribadi seperti parfum,
aroma, deodoran, kosmetik, dan sabun. Produk-produk ini adalah barang kebutuhan
pokok yang tidak akan pernah kita kompromikan. Deterjen, penolak nyamuk, dan
bahan pembersih lainnya juga diproduksi menggunakan produk dari industri kimia.
- Makanan
Industri
kimia memiliki peran penting dalam industri makanan. Ini karena bahan kimia
banyak digunakan dalam makanan sebagai pengawet, perasa, dan penambah rasa. Ini
membantu dalam meningkatkan umur simpan makanan dan membantu membuatnya
dimakan.
Selain
itu, bahan pengawet tidak hanya berguna dalam menjaga kualitas makanan tetapi
membantu membuatnya mudah untuk mengekspor makanan di seluruh dunia. Ini
memungkinkan kita untuk menikmati makanan kaleng, buah-buahan yang ditanam di
daerah tertentu, dan makanan siap saji.
- Membantu dalam Penelitian Lanjutan
Ada banyak
proyek penelitian lanjutan yang sedang dikerjakan dalam kimia industri ini.
Misalnya, produksi organ manusia buatan, mutasi, bio-engineering, dan
re-engineering genetika. Semua penemuan ini hanya mungkin karena produk dari
industri kimia dan biokimia.
C.
Pengelompokan kimia industri
1. Industri
Kimia Dasar ,
Berdasarkan
bahan maka industri kimia dasar disub-kelompokkan menjadi:
·
Bahan petrokimia,
yang umumnya berasal dan minyak
·
Bahan polimer
·
Bahan dasar
anorganik
2. Bahan
Kimia Khusus
Industri kimia yang menghasilkan bahan
kimia khusus terutama untuk perlindungan tanaman, cat dan tinta, pewarna
(pewarna dan pigmen), termasuk di dalamnya bahan kimia yang digunakan oleh
industri tekstil dan kertas.
3. . Bahan Kimia Konsumen
Bahan kimia konsumen dapat dijual langsung
kepada masyarakat, contohnya deterjen, sabun, perlengkapan mandi lain, kosmetik
dan parfum.
4. Ilmu
Kehidupan (Life Sciences)
Produk industri kimia ada yang berkaitan
dengan ilmu kehidupan atau biologi, antara lain produk farmasi, vitamin, produk
kesehatan hewan dan pestisida (insektisida, fungisida, herbisida, rodentisida).
Dari segi volume jauh lebih kecil jika dibanding dengan produk industri kimia
lainnya, namun memiliki rata-rata harga jual yang lebih tinggi. Produk atau
bahan jenis ini biasanya dikembangkan dengan tingkat ketelitian yang sangat
tinggi dengan pengawasan yang sangat ketat dari instansi terkait, misalnya oleh
Badan Pengawasan Obat dan Makanan (POM) di Indonesia.
5. Pengelompokan
Oleh Kemenperin
Adapun pengelompokan industri kimia oleh
Kementerian Perindustrian (Kemenperin) Republik Indonesia, melipuri Industri
Kimia Hilir dan Industri Kimia Hulu. Industri Kimia Hilir meliputi 21 sub
sektor, mulai dari industri Natrium Khlorida (garam meja, garam, farmasi)
sampai industri semen.
D. Pentingnya kimia industri bagi dunia industri saat ini
Industri
kimia adalah salah satu yang paling kuat dan penting di dunia kontemporer.
Kompleksitas dan luasnya mencerminkan domain yang telah dipelajari manusia atas
materi dan hukum dasarnya.
Dengan
demikian, mengubah satu senyawa menjadi senyawa lain atau menguraikannya
menjadi unsur-unsur komposisinya, industri kimia mampu memasok bahan-bahan yang
bahkan tidak pernah diduga sebelumnya, atau bahan-bahan sintetis, yang tidak
ada di sudut alam manapun.
Kesimpulan
Penggunaan kimia industri tidak akan lepas dari pembuatan suau produk barang saat ini, dikarenakan efek yang ditimbulkan nya menyebabkan banyak manfaat yang bisa dirasakan oleh manusia dalam kehidupannya, dan juga selain banyaknya dampak positif dari kimia industri kita juga harus sebisa mungkin meminimalisir dampak negatifnya.
Daftar Pustaka
Hidayat,
Atep Afia. 2022. Kimia dan Pengetahuan Lingkungan Industri. Termodinamika dalam
Ilmu Kimia (Modul 7). Universitas Mercu Buana, Jakarta. (Diakses pada 15
Oktober 2022)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.