.

Kamis, 19 September 2019

polimer & plastik

ROMA WIBERO (@N04-ROMA)

ABSTRAK
Polimer merupakan rantai berulang dariatom yang panjang,terbentuk dari pengikat yang berupa molekul identik yangdisebut monomer. Sekalipun biasanya merupakan organik (memilikirantai karbon), ada juga banyak polimer inorganik. Contohterkenal dari polimer adalah plastik dan DNA.
Meskipun istilah polimer lebih populer menunjuk kepada plastik,tetapi polimer sebenarnya terdiri dari banyak kelas materialalami dan sintetik dengan sifat dan kegunaan yang beragam.Bahan polimer alami seperti shellac dan amber telah digunakanselama beberapa abad. Kertas diproduksi dari selulosa, sebuahpolisakarida yang terjadi secara alami yang ditemukan dalamtumbuhan. Biopolimer seperti protein dan asam nukleat memainkanperanan penting dalam proses biologi.

Kata kunci : Polimer ,Plastik

     I.       PENDAHULUAN

PLASTIK dan POLIMER seringkali dipakai secarabergantian. Faktanya, plastik adalah suatu material rekayasayang tidak sederhana dalam struktur molekulnya melainkanmemiliki komposisi yang rumit,yang dengan sengaja diatur untukmemenuhi aplikasi – aplikasi spesifik yang diinginkan.
PLASTIK = POLIMER + ADITIF

II.     PERMASALAHAN
Polimer yang merupakan kebutuhan sehari-hari sudah terkenal. Sekarang kita punya permasalahan dengan begitu banyaknya industri polimer yang tumbuh, banyak juga pemakaian dari plastik sehingga timbul berbagai permasalahan yang timbul

III.  PEMBAHASAN
 Polimer adalah senyawa molekul besar berbentuk rantai atau jaringan yang tersusun dari gabungan ribuan hingga jutaan unit pembangun yang berulang. Plastik pembungkus, botol plastik, styrofoam, nilon, dan pipa paralon termasuk material yang disebut polimer.

 Struktur Kimia Polimer

·       Identitas Monomer (Monomer Identity)
Identitas polimer yang terdiri dari monomer-monomer adalah sifat utama danyangpenting dari polimer. Tatanama polimer biasanya berdasarkan pada tipe monomer yang menyusun polimer. Polimer yang terdiri dari hanya satu jenis monomer disebut homopolimer, contohnya yaitu Poly(styrene) yang terdiri dari monomer-monomer styrene.
·       Chain Linearity
Bentuk paling sederhana dari molekul polimer adalah rantai lurus atau disebut juga sebagai polimer linear yang terdiri dari satu rantai utama. Fleksibilitas dari rantai polimer yang tidak bercabang di pengaruhi oleh persistence length (sifat dasar mekanis yang mengukur kekakuan dari polimer panjang). Molekul polimer bercabang disusun dari rantai utama dengan satu atau lebih cabang. 
Beberapa tipe khusus dari polimer bercabang adalah :
star polymers,
comb polymers, 
dan brush polymers. 
Jika polimer mengandung rantai cabang yang komposisinya berbeda dengan rantai utama maka dia disebut grafted polymer. Cross-link menunjukkan dimana titik percabangan dimulai.


§  Stereokimia Polimer
        
Ø  Architecture
Ø  Orientation
Ø  Geometric isomerism

§  Klasifikasi Polimer
Secara umum, polimer dibagi menjadi 2 (dua) kategori: PLASTIK dan KARET.
Berdasarkan sumbernya
1.      Polimer alami : kayu, kulit binatang, kapas, karet alam, rambut
2.      Polimer sintetis
3.      Tidak terdapat secara alami: nylon, poliester, polipropilen, polistiren
4.      Terdapat di alam tetapi dibuat oleh proses buatan: karet sintetis.
5.      Polimer alami yang dimodifikasi


    IV.   KESIMPULAN
        Istilah polimer lebih populer menunjuk kepada plastik, tetapi polimer sebenarnya terdiri dari banyak kelas material alami dan sintetik dengan sifat dan kegunaan yang beragam. Bahan polimer alami seperti shellac dan amber telah digunakan selama beberapa abad. Kertas diproduksi dari selulosa, sebuahpolisakarida yang terjadi secara alami yang ditemukan dalam tumbuhan. Contoh polimer yang paling terkenal adalah plastik dan DNA. Mengapa plastik dan DNA dikatakan polimer? Itu dapat terlihat dari struktur dan sifat benda tersebut.



Daftar pusaka

Strong A. brent (2006). “Plastics: Materials and Processing”. Pearson prentice hall ISBN 0-13-114558-4
Odian, George (2004). “priciples of polymerization” John Wiley & Sons, Inc
kabulbudiyono84.blogspot.com/2016/10/makalah-polimer-teknik-mesin.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.