NUR SOFIYAN 41617110118 @G32-NUR
ABSTRAK
Endorfin adalah hormon diproduksi oleh
kelenjar pituari dan sistem saraf pusat manusia. Hormon endorfin adalah
pembunuh rasa sakit alami yang dihasilkan oleh otak, hormon ini juga dapat
menimbulkan rasa senang atau euforia. Meningkatnya jumlah hormon endorfin akan
mengurangi efek buruk dari stres dan rasa sakit, melepaskan hormon seksual,
menambah nafsu makan, dan meningkatkan respons kekebalan tubuh.
KEYWORD : Fungsi
hormon endorfin , Kelebihan dan kekurangan .
PENDAHULUAN
Sebuah study menunjukkan bahwa cara kerja
hormon endorfin seperti morphin, dengan daya kerja sekitar 200 kali lebih
besar. Temuan lainnya, ternyata dengan mengkonsumsi kopi dan coklat sebagai
minuman dapat meningkatkan produksi hormon endorphin. Kerja endorfin tidak bisa
dilepaskan dari sebuah neurotransmitter yang dinamakan serotonin. Serotonin
mempengaruhi sebagian besar bagian dan fungsi otak seperti nafsu makan,
belajar, memori, mood, perilaku sosiall, dll. Sehingga tanpa serotonin
efek endorphin tidak akan terasa, bahkan tanpa serotonin seseorang akan sangat
mudah terkena depresi.
PERMASALAHAN
1. Apa fungsi dari Hormon Endorfin ?
2. Apa kelebihan dan kekurangan Hormon Endorfin ?
PEMBAHASAN
Fungsi Hormon Endorfin
1. Di dalam tubuh manusia hormon endorfin memiliki beberapa fungsi
diantaranya :
· Meredakan nyeri. Merupakan fungsi utama
hormon ini yaitu memblokir reseptor opioid yang terdapat pada sel – sel saraf.
Hal ini kemudian menyebabkan terganggunya penghantaran sinyal rasa sakit.
· Mengurangi Stres : Pada saat stres jumlah
endorfin dalam tubuh dapat mengalami peningkatan dan menghasilkan euforia
sehingga membantu Anda mengatasi stres.
· Meningkatkan Mood : Endorfin dapat
menenangkan saraf Anda dengan menciptakan perasaan tenang dan damai, sehingga
terjadi perbaikan pada suasana perasaan anda.
· Meningkatkan imunitas : Hormon ini dapat
memicu pembentukan natural killer cell yang merupakan bagian dari sistem
kekebalan tubuh. sehingga hormon ini juga dapat meningkatkan kekebalan tubuh.
· Mempengaruhi Sel Otak : Hormon ini juga
dipercaya dapat berpengaruh terhadap sel otak dan membantu meningkatkan daya
ingat dan konsentrasi.
· Sebagai zat anti penuaan : Endorfin juga
dipercaya dapat menghilangkan superoksida yang menyebabkan proses penuaan pada
tubuh.
2. Kelebihan dan kekurangan Hormon Endorfin
· Kelebihan Hormon Endorfin
Endorfin dapat menghasilkan perasaan
euforia yang sangat mirip dengan yang dihasilkan oleh opioid lainnya. Namun
apabila kadarnya terlalu banyak, maka dalam waktu yang lama dapat menyebabkan
seseorang selalu merasa tersudutkan atau terancam, dan memicu refleks cemas dan
ketakutan untuk setiap hal kecil. Hal ini terjadi karena tubuh yang dibanjiri endorfin
akan secara alami mengasumsikan bahwa akan dating sesuatu yang menyakitkan.
· Kekurangan Hormon Endorfin
Kadar Endorfin yang rendah dapat
menyebabkan gangguan kepribadian terutama dalam regulasi suasana perasaan dan
mood. Gejala – gejala yang muncul pada saat seseorang mengalami depresi
akibat kekurangan endorfin antara lain, timbulnya perasaan sedih dan murung,
yang berlangsung terus – menerus, penurunan nafsu makan, gangguan tidur, merasa
bahwa dirinya tidak berguna, pada kondisi yang berat dapat timbul ide atau
gagasan untuk segera mengakhiri hidup atau bunuh diri.
·
KESIMPULAN
Hormon endorfin adalah zat kimia seperti morfin yang diproduksi
oleh tubuh . Endorfin memiliki efek mengurangi rasa sakit dan memicu perasaan
senang , tenang atau bahagia. Hormon ini diproduksi oleh system saraf pusat dan
kelenjar hipofisis .
Sedih dan bahagia merupakan rasa yang senantiasa akan hadir
didalam kehidupan manusia . Tapi diluar dari penyebab kita merasa sedih dan
bahagia ternyata tubuh memiliki caranya senddiri untuk mengatur menjadi
pemimpin orchestra pada simfoni hormonal didalam tubuh kita .
Produksi endorfin oleh tubuh ini sebenarnya dapat dilatih .
DAFTAR PUSTAKA
Hidayat, Atep Afia dan M. Kholil (2017). Kimia, Industri dan
Teknologi Hijau. Penerbit Pantona Media. Jakarta.
Irsyahma, Aironi. 2014. Hormon Endorphin. https://mediskus.com/hormon-endorfin
(diunduh tanggal 4 Agustus 2018)
Putra, Yudha. 2013. Kopi Hitam Picu Produksi Hormon Endorphin.
http://www.republika.co.id/berita/gaya-hidup/info-sehat/13/10/15/muo9ia-kopi-hitam-picu-produksi-hormon-endorfin
(diunduh tanggal 4 Agustus 2018)
Putra, Yudha. 2013. Kopi Hitam Picu Produksi Hormon Endorphin.
http://www.republika.co.id/berita/gaya-hidup/info-sehat/13/10/15/muo9ia-kopi-hitam-picu-produksi-hormon-endorfin
(diunduh tanggal 4 Agustus 2018)
Siahaan, Jessica.2018. HORMON ENDORPHIN, HORMON BAHAGIA
http://infostudikimia.blogspot.com/2018/02/hormon-endorphin-hormon-bahagia.html?m=1
(diunduh tanggal 4 Agustus 2018)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.