.

Senin, 04 Oktober 2021

 

IKATAN KIMIA DALAM KEHIDUPAN SEHARI HARI

OLEH : Ahmad Revaldy (@T32-Ahmad)

Abstrak

Ikatan kimia adalah gaya tarik-menarik antara atom-atom sehingga atom-atom tersebut tetap berada bersama-sama dan terkombinasi dalam senyawaan. Gagasan tentang pembentukan ikatan kimia dikemukakan oleh Lewis dan Langmuir (Amerika) serta Kossel (Jerman). Dalam pembentukan ikatan kimia, golongan gas mulia (VIII A) sangat sulit membentuk ikatan kimia.

Kata kunci : ikatan kimia,ikatan ion,ikatan kovalen

Abstract

Chemical bonds are the attraction forces between atoms so that they remain together and combine in compounds. The idea of chemical bonding was proposed by Lewis and Langmuir (America) and Kossel (Germany). In the formation of chemical bonds, the noble gas group (VIII A) is very difficult to form chemical bonds.

Keywords: chemical bond, ionic bond, covalent bond

Pendahuluan

Dalam kehidupan sehari-hari sering kali kita menerima begitu saja dunia sekitar kita beserta perubahan-perubahan yang terjadi di dalamnya tanpa mempertanyakan misalnya, apa itu air, apa itu bensin, mengapa bensin bias terbakar sedangkan air tidak? Apakah arti tarbakar? Mengapa besi dapat berkarat sedangkan emas tidak? Apa itu karet dan bagaimana membuat karet tiruan?

Pertanyaan-pertanyaan diatas adalah sebagian dari masalah yang dibahas dalam dalam ilmu kimia. Oleh karena itu, ilmu kimia dapat di definisikan sebagai ilmu kimia adalah ilmu yang mempelajari segala sesuatu tentang materi, seperti hakekat, susunan, sifat-sifat, perubahan serta energi yang menyertai perubahannya.

Suatu atom bergabung dengan atom lainnya melalui ikatan kimia sehingga dapat membentuk senyawa, baik senyawa kovalen maupun senyawa ion. Senyawa ion terbentuk melalui ikatan ion, yaitu ikatan yang terjadi antara ion positif (atom yang melepaskan elektron) dan ion negative (atom yang menangkap elektron). Akibatnya, senyawa ion yang terbentuk bersifat polar.

Dalam setiap senyawa, atom-atom terjalin secara terpadu oleh suatu bentuk ikatan antaratom yang deiebut ikatan kimia. Seorang ahli kimia dari Amerika serikat, yaitu Gilbert Newton Lewis ( 1875- 1946) dan Albrecht Kosel dari Jerman ( 1853- 1972) menerangkan tentang konsep ikatan kimia.

- Unsur- unsur gas mulia ( golongan VIIA) sukar membentuk senyawa karena konfigurasi electronnya memeliki susunan electron yang Stabil.

- Setiap unsur berusaha memeliki konfigurasi electron seperti yang di meliki oleh unsure gas mulia, yaitu dengan cara melepaskan electron atau menangkap electron.

- Jika suatu unsure melepaskan electron, artinya unsure itu electron pada unsure lain. Sebaliknya, jika unsure itu menangkap elektron, artinya menerima elektron dari unsure lain. Jadi susunan yang  stabil tercapai jika berikatan dengan atom unsure lain.

- Kecenderungan atom- atom unsure untuk memiliki delapan elektron di kulit terluar disebut kaida octet.

 

Rumusah Masalah

1.      Apa pengertian ikatan kimia?

2.      Apa pengertian ikatan ion dan bagaimana peranannya dalam kehidupan sehari-hari?

3.      Apa pengertian ikatan kovalen dan bagaimana peranannya dalam kehidupan sehari-  hari ?

Tujuan

      1.  Mengetahui pengertian ikatan kimia.

      2.  Mengetahui pengertian ikatan ion, ikatan kovalen, dan ikatan logam.

      3.  Mengetahui bagaimana ikatan ion, ikatan kovalen dan ikatan logam peranannya     

           dalam kehidupan sehari-hari

Pembahasan

IKATAN KIMIA

Antara dua atom atau lebih dapat saling berinteraksi dan membentuk molekul. Interaksi ini selalu disertai dengan pelepasan energi. Adapun gaya-gaya yang menahan atom-atom dalam molekul merupakan suatu ikatan yang dinamakan ikatan kimia. Ikatan kimia terbentuk karena unsure-unsur cenderung membentuk struktur elektron stabil.

IKATAN ION

Ikatan ionik adalah sebuah gaya elektrostatik yang mempersatukan ion-ion dalam suatu senyawa ionik. Ion-ion yang diikat oleh ikatan kimia ini terdiri dari kation dan juga anion. Kation terbentuk dari unsur-unsur yang memiliki energi ionisasi rendah dan biasanya terdiri dari logam-logam alkali dan alkali tanah. Sementara itu, anion cenderung terbentuk dari unsur-unsur yang memiliki afinitas elektron tinggi, dalam hal ini unsur-unsur golongan halogen dan oksigen. Oleh karena itu, dapat dikatakan bahwa ikatan ion sangat dipengaruhi oleh besarnya beda keelektronegatifan dari atom-atom pembentuk senyawa tersebut. Semakin besar beda keelektronegatifannya, maka ikatan ionik yang dihasilkan akan semakin kuat. Ikatan ionik tergolong ikatan kuat, dalam hal ini memiliki energi ikatan yang kuat sebagai akibat dari perbedaan keelektronegatifan ion penyusunnya. Pembentukan ikatan ionik dilakukan dengan cara transfer elektron.

Contoh dari ikatan ion peranan dalam kehidupan sehari-hari :

Dalam kehidupan sehari-hari pada gambar diatas tersebut dapat diilustrasikan sebagai si kaya dan si miskin, dimana yang berlebih (+) harus memberi kepada yang kurang mampu (-).

-Kegunaan Ikatan Ion dalam Kehidupan Sehari-hari

Hampir semua senyawa ion mudah larut dalam air. Tubuh manusia harus menjaga sejumlah ion agar berfungsi baik, ion ini disebut dengan elektrolit. Tanpa konsentrasi yang tepat dari elektrolit tersebut maka gerakan syaraf tidak dapat mengirim ke otak.

Ketika kita berkeringat, maka kita kehilangan cairan yang berupa elektrolit dalam tubuh yang mengakibatkan cairan elektrolit dalam tubuh berkurang ( tidak seimbang).

IKATAN KOVALEN

Ikatan kovalen merupakan ikatan kimia yang terbentuk dari pemakaian elektron bersama oleh atom-atom pembentuk ikatan. Ikatan kovalen biasanya terbentuk dari unsur-unsur non logam. Dalam ikatan kovalen, setiap elektron dalam pasangan tertarik ke dalam nukleus kedua atom. Tarik menarik elektron inilah yang menyebabkan kedua atom terikat bersama.

Contoh ikatan kovalen dalam kehidupan sehari hari

1. HCl merupakan bahan baku pebuatan besi (III) klorida (FeCl3) dan polyalumunium chloride (PAC), yaitu bahan kimia yang digunakan sebagai bahan baku koagulan dan flokulan. Koagulan dan flokulan digunakan pada pengolahan air.

2. Sebagai bahan baku pembuatan vinyl klorida, yaitu monomer untuk pembuatan plastik polyvinyl chloride atau PVC.

3. Asam klorida digunakan pada industri logam untuk menghilangkan karat atau kerak besi oksida dari besi atau baja.

IKATAN LOGAM

Ikatan logam merupakan salah satu ciri khusus dari logam, pada ikatan logam ini elektron tidak hanya menjadi miliki satu atau dua atom saja, melainkan menjadi milik dari semua atom yang ada dalam ikatan logam tersebut. Elektron-elektron dapat terdelokalisasi sehingga dapat bergerak bebas dalam awan elektron yang mengelilingi atom-atom logam. Akibat dari elektron yang dapat bergerak bebas ini adalah sifat logam yang dapat menghantarkan listrik dengan mudah. Ikatan logam ini hanya ditemui pada ikatan yang seluruhnya terdiri dari atom unsur-unsur logam semata.

Contoh ikatan logam dalam kehidupan sehari hari

Dalam kehidupan sehari-hari pada gambar diatas tersebut dapat diilustrasikan sebagai saat kita menonton konser band pada awalnya kan konser band masih kosong setelah band dimulai orang-orang berbagai daerah atau berbagai usia bersatu menonton konser band tersebut sehingga konser band itu diisi oleh banyak orang dan rame.

Kesimpulan

.        Ikatan Kimia adalah antara dua atom atau lebih dapat saling berinteraksi dan membentuk molekul. Interaksi ini selalu disertai dengan pelepasan energi.

          Ikatan ionik adalah sebuah gaya elektrostatik yang mempersatukan ion-ion dalam suatu senyawa ionik.

          Ikatan kovalen merupakan ikatan kimia yang terbentuk dari pemakaian elektron bersama oleh atom-atom pembentuk ikatan

 

Daftar Pustaka

http://fitritanasy.student.unidar.ac.id/2013/06/makalah-ikatan-kimia.html

http://melinaandri.blogspot.com/2012/03/ilustrasi-ikatan-kimia-dalam-kehidupan.html  

http://www.ut.ac.id/html/suplemen/peki4315/f3.2.htm

http://kimlemoet.wordpress.com/2013/11/10/ikatan-kimia-kelas-x/

Yuliana, Dewi. 2014. Struktur Molekuler dan Ikatan Kimia. https://www.academia.edu/8819686/struktur_molekul_dan_ikatan_kimia (Di Unduh pada 3 Oktober 2021)

http://iqbalramadhan462.blogspot.com/2014/07/ikatan-kimia-dalam-kehidupan-sehari-hari.html

 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.