ABTRAK
Dalam kehidupan sehari-hari
pasti kita mengenal yang namanya wujud zat, setiap benda yang ada disekitar
kita berbentuk padat, cair, dan gas. Lalu apakah kalian tau apa itu wujud zat? Mari
kita bersama belajar mengenai wujud zat. Artikel berikut akan membahas mengenai
wujud zat.
KATA KUNCI: wujud zat, cair, padat, gas,
perubahan zat
Zat adalah sesuatu yang
menempati ruang dan memiliki massa. Menempati ruang berarti benda dapat
ditempatkan dalam suatu ruang atau wadah tertentu. Dua zat tidak dapat menempati
ruang yang sama dalam waktu bersamaan. Setiap zat atau materi terdiri dari
partikel-partikel atau molekul-molekul yang menyusun zat tersebut. Materi awal yang harus kamu pelajari
adalah materi mengenai teori kinetik partikel. Apa sih teori kinetik partikel itu? Teori kinetik
partikel menjelaskan mengenai pergerakan partikel yang ada pada setiap zat.
Partikel yang ada pada zat padat, cair, dan gas memiliki jumlah energi yang
berbeda satu dengan lainnya.
1)
Gas
1.
Letak
molekulnya sangat berjauhan
2.
Jarak
antar molekul sangat jauh bila dibandingkan dengan molekul itu sendiri.
3.
Molekul
penyusunnya bergerak sangat bebas
4.
Gaya
tarik menarik antar molekul hampir tidak ada
5.
Baik
volume maupun bentuknya mudah berubah
6.
Dapat
mengisi seluruh ruangan yang ada.
Contohnya
adalah udara
1.
Letak
molekulnya relatif berdekatan bila dibandingkan dengan gas tetapi lebih jauh
daripada zat padat.
2. Gerakan
molekulnya cukup bebas
3. Molekul
dapat berpindah tempat, tetapi tidak mudah meninggalkan kelompoknya karena
masih terdapat gaya tarik menarik.
4.
Bentuknya
mudah berubah (menyesuaikan wadah/tempatnya) tetapi volumenya tetap.
Contohnya adalah minyak, oli, dll.
3) Padat
1.
Letak
molekulnya sangat berdekatan dan teratur.
2.
Gaya
tarik-menarik antar molekul sangat kuat sehingga gerakan molekulnya tidak
bebas.
3.
Gerakan
molekulnya terbatas, yaitu hanya bergetar dan berputar di tempat saja.
4.
Molekul-molekulnya
sulit dipisahkan sehingga membuat bentuknya selalu tetap atau tidak berubah.
Contohnya adalah kayu, batu, besi, dll
Wujud zat sangat dipengaruhi oleh
susunan partikel dan gerak partikelnya. Susunan dan gerak partikel dipengaruhi
oleh suhu. Semakin suhunya dinaikkan, gerak partikel akan semakin aktif. Setiap
zat bisa berubah wujud. Perubahan wujud ini dapat terjadi secara kimia maupun
fisika. Perbedaan mendasar antara kedua perubahan wujud ini adalah prosesnya.
Dimana proses secara kimia lebih kompleks jika dijelaskan lebih mendetail.
1) Perubahan kimia
Merupakan perubahan zat
yang menyebabkan terjadinya satu atau lebih zat yang jenisnya baru. Perubahan
kimia selanjutnya disebut reaksi kimia. Ciri-ciri terjadinya proses perubahan
secara kimia adalah terjadinya perubahan warna, suhu, terjadinya endapan, dan
terjadinya pembentukan gas. Perubahan kimia dapat terjadi karena proses
pembakaran, peragian, pelapukan, dari proses mahluk hidup dan banyak lagi.
Contoh : Besi berkarat, proses
fotosintesis, pembuatan tempe (fermentasi), indutri asam sulfat, industri
alkohol dan lain-lain.
2)
Perubahan
fisika
Perubahan fisika adalah
kebalikan dari perubahan kimia dimana perubahan wujud zat yang tidak disertai
dengan terbentuknya zat baru. Perubahan secara fisika pun memiliki cirinya
yaitu tidak menghasilkan zat baru, dapat kembali ke wujud semula, dapat berubah
wujud dan kelarutan. Perubahan fisika dapat terjadi karena beberapa proses
seperti di bawah ini.
Contoh Soal
Berikut
ini adalah beberapa perubahan wujud pada zat.
Mencair
(melebur) : perubahan wujud zat dari padat ke cair
Membeku
: perubahan wujud zat dari cair ke padat
Menguap
: perubahan wujud zat dari cair ke gas
Mengembun
: perubahan wujud zat dari gas ke cair
Menyublim
: perubahan wujud zat dari padat ke gas
Mengkristal
(desposisi) : perubahan wujud zat dari gas ke padat.
Perubahan
wujud zat yang memerlukan/menyerap kalor adalah...
mencair, menguap, menyublim
(suhu naik).
Sedangkan
perubahan wujud zat yang memerlukan/menyerap kalor melepas kalor adalah....
membeku,
mengembun, mengkristal (suhu turun).
DAFTAR PUSTAKA
·
S Fitriya, AD Lesmono,
AM Si, S Wahyuni,
2013, “Pengembangan Petunjuk Praktikum
Fisika Berbasis Laboratorium Virtual (Virtual Laboratory) Pada Pembelajaran
Fisika Di SMP/MTs (The Development Of Instructions On The Physics
Virtual-LaboratoryBased Practicefor Physics Subject At SMP/MTs)” , dalam http://repository.unej.ac.id/bitstream/handle/123456789/62455/Fitriya%20S..pdf?sequence=1
(diakses 8 desember 2018)
·
https://www.softilmu.com/2015/11/Pengertian-Konsep-Wujud-Perubahan-Zat-Adalah.html
(diakses 8 Desember 2018)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.