ENERGI NUKLIR
@E13-Fajar,-
Oleh Fajar pambudi
Energi nuklir
Partikel nuklir seperti proton dan neutron tidak terpecah di dalam proses reaksi fisi dan fusi, tetapi kumpulan dari mereka memiliki massa lebih rendah
daripada jika mereka berada dalam posisi terpisah/ sendiri-sendiri. Adanya
perbedaan massa ini dibebaskan dalam bentuk panas dan radiasi di reaksi nuklir
(panas dan radiasinya mempunyai massa yang hilang, tetapi terkadang terlepas ke
sistem, di mana tidak terukur). Energi matahari adalah salah satu contoh
konversi energi ini. Di matahari, proses fusi hidrogen mengubah 4 miliar ton
materi surya per detik menjadi energi elektromagnetik, yang kemudian diradiasikan ke angkasa luar.
Dalam
pengertian umum, nuklir adalah berhubungan
dengan atau menggunakan inti atau energi
(tenaga) atom.
Segala sesuatu yang berkaitan dengan nuklir
adalah berhubungan dengan atom. Atom merupakan bagian terkecil dari suatu benda
yang terdiri atas proton, neutron dan elektron. Nuklir merupakan inti
atom yang tersusun dari proton dan neutron, namun proton dan neutron ini juga
tersusun dari beberapa partikel yang jauh lebih kecil bernama kuark.
Implikasi Penemuan Nuklir
Penemuan
nuklir merupakan salah satu penemuan besar dalam perkembangan ilmu pengetahuan.
Sejak dikembangkannya reaktor nuklir oleh Enrico Fermi, semakin banyak
teknologi baru yang tercipta dari teknologi nuklir serta pemanfaatan radiasi
dari teknologi nuklir yang tidak hanya membahayakan tetapi juga dapat memberi
manfaat yang dapat dirasakan secara langsung oleh manusia.
1. Dampak Positif
Pemanfaatan
nuklir merupakan salah satu alternatif dalam penyediaan pasokan energi.
Penggunaan energi nuklir akan berdampak pada penghematan bahan bakar fossil
berupa gas, minyak bumi, dan batubara, dimana dulu sebagian besarnya
digunakan sebagai bahan bakar pembangkit listrik. Dengan menggunakan energi
nuklir untuk menghasilkan listrik akan mengurangi perlunya membakar bahan bakar
ini, sehingga cadangannya dapat bertahan lama. Hal ini juga berdampak langsung
pada perlindungan lingkungan.
Energi nuklir adalah tipe teknologi nuklir yang melibatkan
penggunaan reaksi fisi nuklir secara terkendali untuk melepaskan energi,
termasuk propulsi, panas, dan pembangkit energi listrik. Energi nuklir
diproduksi oleh reaksi nuklir terkendali yang menciptakan panas yang lalu
digunakan untuk memanaskan air, memproduksi uap, dan mengendalikan turbin uap.
Turbin ini digunakan untuk menghasilkan energi listrik dan/ atau melakukan
pekerjaan mekanis.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.