KONSEP STRUKTUR ATOM DAN SISTEM PERIODIK UNSUR
Oleh : Syabilla (@T17-Syabilla)
Abstrak
John
Dalton menggambarkan atom sebagai bola pejal yang sangat kecil yang sangat identic
sehingga setiap unsur juga memiliki atomnya sendiri.
Struktur atom dapat didefinisikan secara sederhana sebagai susunan partikel elementer atom. Sebagai partikel penyusun materi, atom juga menentukan sifat materi, masih belum ada teori atau model atom yang mutlak, dan teori atom terus diperbaiki, disempurnakan dan dikembangkan.
Kata kunci : atom dan struktur atom
Abstract
John
Dalton described the atom as a very small solid sphere so identical that each
element also has it`s own atom.
The structure of an atom can be defined simply as the arrangement of the elementary particles of an atom. As the constituent particles of matter, atoms also determine the nature of matter, there is still no absolute atomic theory or model, and atomic theory is constantly being refined, perfected and developed
Keyword : atom and atomic structure
Rumusan Masalah
1.
Apa
dasar teori struktur atom?
2.
Apa
partikel penyusun atom?
3.
Apa
pengertian sistem periodik?
4.
Apa
hubungan antara struktur atom dengan sistem periodik unsur?
Tujuan
1.
Untuk
memahami dasar teori struktur atom
2.
Untuk
mengetahui partikel penyusun atom
3.
Untuk
memahami pengertian sistem periodic
4.
Untuk
menangkap hubungan antara struktur atom dengan sistem periodic
Pembahasan
Berdasarkan
teori atom Dalton (1803) yang dikemukakan oleh John Dlaton, atom adalah bagian
terkecil yang tidak dapat dibagi lagi atau dipecah lagi. Oleh karena itu
struktur atom bisa didefinisikan secara sederhana sebagai susunan partikel. Atom
terdiri dari partikel yang lebih kecil lagi yaitu proton, neutron, dan elektron.
Proton
bermuatan positif terletak di inti atom yang ditemukan oleh Goldstein (1886),
dengan neutron tidak bermuatan atau netral ditemukan oleh J. Chadwick dan
elektron bermuatan negatif di luar inti atom yang mengelilingi inti atom
ditemukan oleh JJ Thompson (1897).
Tiga
partikel dasar atom yaitu proton, elektron dan neutron jika dikombinasikan
dengan kombinasi tertentu akan membentuk menjadi suatu unsur. Yang terdiri dari
nomor atom yang merupakan jumlah proton, nomor massa yaitu jumlah proton dan
neutron, dan lambang unsur yang merupakan susunan suatu unsur netral.
Susunan
unsur-unsur berdasarkan nomor atom dan kesamaan sifat merupakan pengertian dari
sistem periodik unsur. Mengenali, memahami, dan menghafal system periodic dapat
membantu manusia untuk mengetahui nomor atom, menghitung reaksi kimia, konfigurasi
elektron, dan sifat masing-masing unsur. Unsur-unsur dalam table periodik unsur
kimia terdiri dari dua golongan, golongan (garis vertikal) dan golongan (gariss
horizontal).
Sistem
periodik memiliki hubungan dengan sifat atom karena sistem periodik unsur
mengacu pada pembahasan sifat atom di mana unsur-unsur yang sifatnya sama
berada dalam golongan yang sama dalam sistem periodik unsur.
Kesimpulan
Struktur
atom adalah unit dasar materi yang terdiri dari inti atom dan elektron
bermuatan negatif yang mengelilinginya. Inti atom mengandung campuran proton
bermuatan positif dan neutron bermuatan netral. Dan keterkaitan sistem periodik
dengan sifat atom karena unsur-unsur dan sifat yang terdapat di atom memiliki
kesamaan.
Daftar Pustaka
Dewi, Chintya Kusuma. 2021. Materi Kimia:
Struktur Atom. https://www.zenius.net/blog/materi-kimia-struktur-atom.
(diakses
27 September 2021)
Christian. 2013. Struktur Atom dan Sistem
Periodik Unsur. https://bisakimia.com/2013/08/05/struktur-atom-dan-sistem-periodik-unsur/.
(diakses
pada 27 September 2019)
Lararenjana, Edelweis. 2021. Sistem Periodik
Unsur Kimia, Kenali Sifat-Sifat dan Penomoran di Dalamnya. https://www.merdeka.com/jatim/sistem-periodik-unsur-kimia-kenali-sifat-sifat-dan-penomoran-di-dalamnya-kln.html.
(diakses
27 September 2019)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.