Laman

Minggu, 24 September 2023

Konfigurasi Unsur: Gambaran Unsur dan Pembentukannya

 Alwa Shiyami (@Z05)













Abstrak

Sebelum kimia menjadi ilmu, alkimiawan telah merancang simbol misterius untuk baik logam maupun senyawa umum. Namun ini digunakan sebagai singkatan dalam diagram atau prosedur; tidak ada konsep penggabungan atom untuk membentuk molekul. Seiring kemajuan dalam teori materi atom, John Dalton menemukan simbolnya sendiri yang lebih sederhana, berdasarkan lingkaran, untuk menggambarkan molekul. Zat tunggal yang tidak dapat diuraikan lagi menjadi zat yang lebih sederhana disebut dengan unsur. Istilah "unsur" (atau "elemen") digunakan untuk atom-atom dengan jumlah proton tertentu (tanpa menghiraukan apakah mereka terionisasi atau berikatan kimia, misalnya hidrogen dalam air) maupun sebagai zat kimia murni yang mengandung unsur tunggal (misalnya gas hidrogen). Unsur kimia adalah suatu spesies atom yang memiliki jumlah proton yang sama dalam inti atomnya.


Kata kunci: Unsur dan Perkembangannya dalam Kimia















Pendahuluan

Pada tiap-tiap unsur kimia mempunyai nama dan lambang. Lambang umumnya merupakan bentuk singkatan sederhana dari nama inggris yang terdiri dari satu atau dua huruf. Atom-atom suatu unsur semuanya merupakan satu jenis. Bagi ahli-ahli kimia, jenis atom dicirikan oleh nomor atom, karena Z (nomor atom) merupakan sifat yang menentukan perilaku kimianya. Sampai kini telah diketahui atom dengan Z = 1 sampai Z = 118 sebanyak 118 unsur kimia yang telah diketahui. Semua atom suatu unsur dapat mempunyai nomor atom sama, tetapi dapat mempunyai jumlah massa yang berlainan. Nuklida yang berbeda dari suatu unsur bersama-sama disebut dengan isotop dari suatu unsur. Kadang-kadang, jumlah massa dari isotop itu dicantumkan pada nama unsur itu, misalnya neon-20, karbon-12, oksigen-16. Dalam atom yang netral jumlah elektron harus sama dengan jumlah proton. Tetapi jika sebuah atom kehilangan atau mendapat tambahan elektron, maka akan timbul muatan listrik dan menjadi sebuah ion. 


Rumusan Masalah

1. Jelaskan proses atau rangkaian dari kelimpahan unsur di tata surya?

2. Apa saja pengelompokan unsur berdasarkan sifatnya?


Pembahasan

A. Kelimpahan Unsur di Tata Surya 

Kelimpahan unsur di tata surya sesuai dengan asal mereka dari nukleosintesis dalam Dentuman Besar dan sejumlah bintang supernova progenitor. Hidrogen dan helium adalah yang paling umum, dari Dentuman Besar. Tiga unsur berikutnya (Li, Be, B) langka karena mereka tidak disintesis sempurna dalam Dentuman Besar dan juga di dalam bintang-bintang. Dua kecenderungan umum dalam unsur-unsur yang dihasilkan bintang yang tersisa adalah: (1) alternasi kelimpahan unsur-unsur karena mereka memiliki nomor atom genap atau ganjil (aturan Oddo–Harkins), dan (2) penurunan kelimpahan karena unsur menjadi lebih berat. Besi adalah kejadian yang umum karena mewakili nuklida berenergi minimum yang dapat dibuat melalui fusi helium dalam supernova.


B. Pengelompokan unsur berdasarkan sifat-sifatnya

  • Unsur logam: pada suhu kamar berbentuk padat kecuali air raksa, mempunyai sifat kilau, dapat ditempa menjadi lembaran, dapat ditarik menjadi kawat, konduktor panas dan konduktor listrik yang baik.Contoh: Aluminium (Al), Barium (Ba), Ferrum (Fe) Chromium (Cr). Kalsium (Ca), Kobalt (Co), dan sebagainya.

  • Unsur bukan logam: Unsur ini pada suhu kamar berbentuk padat, cair dan gas, tidak menghantar panat atau listrik kecuali grafit, tidak berkilau kecuali karbon dan yodium, tidak dapat ditempa atau ditarik. Contoh: Argon (Ar), Belerang (S), Brom (Br), Pospor (P), Helium (He), Hidrogen (H), Oksigen (O), Silikon (Si), dan sebagainya.

  • Unsur kelompok metaloid: unsur-unsur yang mempunyai sifat sebagian seperti logam dan sebagian seperti bukan logam. Contoh: Antimon (Sb), Arsen (as), Boron (Bo), Germanium (Ge), Polonium (Po), dan Telurium (Te).


Unsur-unsur, ada yang dapat berdiri sendiri sebagai suatu zat ada yang tidak dapat berdiri sendiri. Unsur yang dapat berdiri sendiri dinamakan gas mulia, seperti He, Ne, Ar, Xe, dan Rn. Zat-zat yang terdiri dari 2 unsur misalnya: H2, O2, N2, F2, Cl2, Br2, J2, dan sebagainya.


Kesimpulan

Dari materi yang telah dipaparkan diatas, dapat kota ketahui jika unsur kimia adalah suatu spesies atom yang memiliki jumlah proton yang sama dalam inti atomnya.


Daftar Pustaka

Modul Kuliah Kimia (politanikoe.ac.id). 2023. Unsur dan Persenyawaan. (Diakses pada 24 September 2023). https://mplk.politanikoe.ac.id/index.php/modul-kuliah-kimia/28-matakuliahkimiadasar/kimia-dasar/843-unsur-dan-persenyawaan


IUPAC (ed.). Chemical Element. International Union of Pure and Applied Chemistry. (Diakses pada 24 September 2023). doi:10.1351/goldbook.C0102


Situs Resmi Universitas Sains dan Teknologi Komputer (p2k.stekom.ac.id). Unsur Kimia. (Diakses pada 24 September 2023). https://p2k.stekom.ac.id/ensiklopedia/Unsur_kimia


3 komentar:

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.