.

Sabtu, 21 Januari 2017

Kimia Kontekstual - Energi dan minyak bumi



Salah satu contoh energi adalah minyak bumi. Minyak bumi adalah bahan bakar fosil yang didapatkan dari fosil yang berbentuk cairan ketal berwarna hitam, coklat, hijau yang bisa terbakar bila ada sumber api. Sebagian besar penyusun minyak bumi adalah alkana dan sikloalkana (siklopentana dan sikloheksana). 

Minyak bumi terbentuk dari bahan renik dan jasad yang tertimbun selama ratusan bahkan jutaan tahun lalu dengan suhu dsan tekanan yang tinggi, sehingga membuat nya menjadi cairan. Minyak bumi merupakan sumber daya alam tidak dapat diperbaharui, sehingga diperlukan penghematan agar tetap ada hingga anak cucu kelak.

Minyak bumi secara kimia merupakan campuran berbagai senyawa hidrokarbon, baik yang jenuh maupun tak jenuh, yang siklik (berantai melingkar) maupun alifatik (berantai lurus). Selain itu juga mengandung senyawa aromatik seperti nitrogen dan belerang.

Proses pengolahan minyak bumi :
1. Destilasi (Fraksinasi)
    Proses pemisahan minyak bumi berdasarkan titik didihnya, dilakukan pada tangki tinggi yang     kedap udara, dialirkan ke dalam nya pada tekanan 1 atm pada suhu 370 C. Titik didih terendah akan berada di bagian atas tangki. titik didih tertinggi di bagian bawah tangki
2. Cracking
    Menguraikan molekul-molekul besar senyawa hidrokarbon menjadi molekul yang lebih kecil. Dilakukan dengan 3 cara : panas, katalis, hidrocracking

3. Reforming
    Merubah struktur molekul fraksi yang mutunya buruk ke mutu lebih baik, dengan cara katalisasi.

4. Alkilisasi dan polimerisasi
   Alkilisasi adalah Penambahan jumlah atom pada fraksi menjadi lebih panjang dan bercabang, sedangkan polimerisasi adalah penggabungan molekul kecil menjadi lebih besar, sehingga dihasilkan mutu yang lebih baik.

5. Treating
    Penghilangan bahan pengotor, seperti bau tidak sedap, lumpur, warna dan lain-lain

6. Blending
    Penambahan zat addictive tertentu untuk meningkat kualitas produk




Sumber : http://www.pengertianahli.com/2015/01/pengertian-minyak-bumi.html
                 https://puteka85.blogspot.co.id/2012/06/minyak-bumi-dan-produk- turunannya.html
                http://kisahasalusul.blogspot.com/2015/08/6-tahapan-pengolahan-minyak-bumi.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.