Laman

Minggu, 21 Agustus 2016

Biosfer

Oleh : Ari Aji Saputra 
Biosfer memiliki kaitan dengan udara, bagian permukaan planet bumi yang dapat dijadikan habitat makhluk hidup disebut biosfer. Biosfer terdiri dari tiga bagian yaitu :


1.      Hidrosfer         : Semua perairan di permukaan planet bumi.
Fungsinya adalah menyediakan air untuk manusia, hewan dan tumbuhan.
2.      Litosfer           : Permukaan planet bumi yang padat terdiri dari tanah dan batuan.
Fungsinya adalah menyediakan beragam jenis mineral untuk manusia, hewan dan tumbuhan.
3.      Atmosfer         : Merupakan lingkaran udara yang menyelimuti Hidrosfer dan Litosfer
Fungsinya adalah menyediakan oksigen untuk manusia, hewan dan tumbuhan.




Faktor-faktor yang mempengaruhi biosfer

Keadaan biosfer dapat dipengaruhi oleh beberapa macam faktor di bawah ini :

1.      Iklim             
Faktor iklim diantaranya adalah suhu, kelembaban udara, dan angin. Sangat berpengaruh terhadap makhluk hidup di dunia. Suhu mempengaruhi proses pertumbuhan fisik pada tumbuhan. Sinar matahari juga sangat membantu proses fotosintesis pada tumbuhan, sedangkan angin berguna untuk membantu proses penyerbukan.

2.      Kondisi Geologi
Kondisi geologi adalah kondisi lingkungan fisik alam sekitar, seperti tingkat suhu lingkungan, keberadaan air, udara dan berbagai macam faktor lainya.

3.      Ketinggian Tempat
Ketinggian tempat sangat mempengaruhi jenis dan persebaran tumbuhan. Semakin tinggi suatu tempat maka suhu akan semakin dingin.

4.      Faktor Biotik
Tanaman pohon merupakan faktor biotik dan berbagai macam organisme makhluk hidup lainnya seperti burung, tupai, bajing, manusia, bakteri, dan berbagai macam organisme makhluk hidup lainnya. Semakin banyak faktor biotik yang ada dalam lingkungan biosfer tertentu, maka semakin besar kemungkinan tempat tersebut untuk dijadikan sebagai habitat atau pun tempat tinggal makhluk hidup.






Daftar Pustaka :

Hidayat, Atep Afia.2015. Kimia Lingkungan (Bagian Dua)
Pencemaran Udara.

Anonim.2013.Pengertian Biosfer dan Faktor-faktor yang mempengaruhinya

Anonim.2011.Biosfer










2 komentar:

  1. ARTIKEL ANDA SANGAT SINGKAT DAN PADAT... PERTANYAANNYA....APAKAH BIOSFER DAPAT MENYELESAIKAN MASALAH TENTANG ALAM.... SYLVIANA103

    BalasHapus
  2. Muhammad andi yusuf (yusuf-002)
    Artikelnya bagus namun untuk lebih melengkapinya tambahkan gambar untuk membuat orang tambah memahaminya

    apa efek dari biosfer terhadap penghijauan ???

    BalasHapus

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.