Laman

Jumat, 06 September 2019

Kimia Terkini


Oleh : Dicky Abdillah Maulana
 @P03-DICKY, PROYEK @P01

 Kimia Terkini adalah kimia yang meskipun tidak setua fisika dan matematika namun pencapaian pencapaian ilmu kimia sudah sedemikian rupa, sehingga turut memperbaiki peradaban dan meningkat kan kualitas hidup manusia.
 =>
Sains kimia terus menmgalami perkembangan, sehingga harus dibagi menjadi beberapa cabang, seperti : Kimia analisis, Biokimia, Bioteknologi dan Kimia anorganik


Pengertian Kimia Analisis
Kimia analisa merupakan cabang ilmu kimia yang memiliki fokus pada analisis cuplikan material untuk dapat mengetahui komposisi, struktur, serta juga fungsi kimiawinya.
Secara bahasa, analisis dapat diartikan ialah sebagai suatu proses pengkajian guna mendapatkan data ataupun kesimpulan di dalam sebuah pekerjaan atau mengenai hal tertentu, namun disini pengertiannya akan dipersempit bahwa analisis tersebut berarti suatu aktivitas atau kegiatan yang dilakukan di laboratorium dalam memeriksa kandungan pada suatu zat dalam sampel, sedangkan pengertian kimia adalah cabang ilmu yang mempelajari komposisi,struktur,sifat zat serta juga materi yang berhubungan dengan adanya interaksia itu mulai dari skala atom sampai molekul.

Biokimia adalah kimia makhluk hidup. Biokimiawan mempelajari molekul dan reaksi kimia terkatalisis oleh enzim yang berlangsung dalam semua organisme. Lihat artikel biologi molekular untuk diagram dan deskripsi hubungan antara biokimia, biologi molekular, dan genetika.
Biokimia merupakan ilmu yang mempelajari struktur dan fungsi komponen seluler, seperti protein, karbohidrat, lipid, asam nukleat, dan biomolekul lainnya. Saat ini biokimia lebih terfokus secara khusus pada kimia reaksi diperantarai enzim dan sifat-sifat protein.

Pengertian Bioteknologi berasal 2 kata yaitu Bio yang berarti hidup dan Teknologi sehingga akan menghasilkan sebuah cabang ilmu baru yaitu Ilmu yang mempelajari mengenai bagaimana cara memanfaatkan makhluk hidup seperti jamur,bakteri, virus dan sebagainya yang dapat dimanfaatkan untuk kemaslahatan manusia di bumi ini. Ilmu bioteknologi sudah sangat berkembang pesat yang pada awalnya hanya bioteknologi konvensional kini sudah merambah pada bioteknologi, modern, bioteknologi pertanian, bioteknologi pangan dan sebagainya.

Pengertia kimia anorganik adalah cabang kimia yang mempelajari sifat dan reaksi senyawa anorganik. Ini mencakup semua senyawa kimia kecuali yang berupa rantai atau cincin atom-atom karbon, yang disebut senyawa organik dan dipelajari dalam kimia organik. Perbedaan antara kedua bidang ilmu ini tidak mutlak dan banyak tumpang-tindih, khususnya dalam subbidang kimia organologam. Bidang ini memiliki banyak aplikasi dalam setiap aspek industri kimia, termasuk katalisis, material, pigmen, surfaktan, pelapis, industri medis, bahan bakar, dan pertanian
 
  Daftar Pustaka

Hidayat, A A; Kholil, Muhammad. 2018. Kimia dan Lingkungan Industri
Yogyakata : Penerbit Wahana Resolusi.
Dalam https://pendidikan.co.id/pengertian-kimia-analisis-jenis-dan-metode/

Dalam https://id.wikipedia.org/wiki/Biokimia

Dalam https://www.penasains.com/2014/10/pengertian-bioteknologi-bioteknologi.html

Dalam https://id.wikipedia.org/wiki/Kimia_anorganik



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.