@J13-Silvia
Abstrak:
Masalah pencemaran air yang ada di Indonesia setiap tahun semakin
meningkat. pencemaran
air adalah menurunnya kualitas air akibat masuknya makhluk hidup, zat, energi
ke dalam air akibat aktifitas manusia. Penurunan kualitas air tersebut dapat
disebabkan secara sengaja oleh aktifitas manusia. Contohnya adalah membuang
sampah di sungai dan lain –lain.Akibatnya adalah rusaknya ekosistem air.
Kata Kunci: Pencemaran air
Pencemaran
air adalah suatu perubahan keadaan
di suatu tempat penampungan air
seperti danau, sungai, lautan dan air tanah akibat
aktivitas manusia. Danau, sungai, lautan dan air tanah adalah bagian penting
dalam siklus kehidupan manusia dan merupakan salah satu bagian dari siklus
hidrologi. Selain mengalirkan air juga mengalirkan sedimen dan polutan.
Berbagai macam fungsinya sangat membantu kehidupan manusia. Pemanfaatan
terbesar danau, sungai, lautan dan air tanah adalah untuk irigasi pertanian,
bahan baku air minum, sebagai saluran pembuangan air hujan dan air limbah,
bahkan sebenarnya berpotensi sebagai objek wisata.
Walaupun fenomena alam
seperti gunung berapi, badai, gempa bumi dll juga
mengakibatkan perubahan yang besar terhadap kualitas air, hal ini tidak
dianggap sebagai pencemaran.
Berdasarkan UU No. 3
Tahun 1997 menyatakan bahwa pencemaran air adalah menurunnya kualitas air
akibat masuknya makhluk hidup, zat, energi ke dalam air akibat aktifitas
manusia. Penurunan kualitas air tersebut dapat disebabkan secara sengaja oleh
aktifitas manusia. Contohnya adalah membuang sampah di sungai dan lain – lain.
Sumber Pencemaran Air
1. Parameter Fisika
Paremeter ini digunakan untuk
mengetahui tingkat pencemaran air. Salah satu indikator yang dapat diamati
adalah warna air, bau, rasa, dan kekeruhan.
2. Parameter Kimia
Dalam hal ini parameter yang
diamati adalah pH, zat organik dan jumlah logam berat dalam air.
3. Parameter Bakteriologi
Hal ini dilakukan untuk
mengetahui kandungan bakteri dalam air. Parameter yang diamati antara lain
adalah jumlah coliform, puristik, dan patogenik yang ada di air.
4. Parameter Suhu
Suhu dapat dijadikan indikator
untuk membuktikan bahwa suatu perairan itu tercemar. Hal ini dikarenakan
beberapa organisme seperti bakteri yang sangat peka terhadap perubahan suhu
pada air. Oleh karena itu, jumlah populasi bakteri di suatu lingkungan perairan
dapat menjadi indikator pencemaran air.
5. Parameter Rasa dan Bau
Salah satu indikator pencemaran
air adalah terjadinya perubahan rasa dan bau. Air yang jernih pada umumnya
tidak memiliki rasa dan bau atau biasa dikenal memiliki pH netral. Air yang
tercemar biasanya berbau busuk, bau gas, terasa pahit dan asam.
Penyebab atau Polutan Pencemaran Air :
1. Sampah organik dan anorganik
Sampah ini adalah salah satu
penyebab pencemaran air. Hal ini dikarenakan banyak sekali sampah yang dibuang
di sungai. Hal ini menyebabkan air sungai tercemar.
2. Limbah industri
Limbah industri menjadi salah satu penyebab utama pencemaran
lingkungan. Limbah cair industri yang dibuang ke laut atau sungai tanpa diolah
terlebih dahulu dapat mencemari lingkungan perairan.
3. Pertambangan
Salah satu contohnya adalah pertambangan batubara. Hal ini
dikarenakan saat batubara dibakar maka merkuri yang terkandung di dalamnya
telepas bebas di udara. Merkuri tersebut dapat kembali lagi dan masuk ke dalam
tanah sehingga dapat mencemari air.
4. Detergen
Detergen merupakan salah satu contoh limbah ruah tangga. Oleh
karena itu, anda harus melakukan pengolahan limbah tersebut dengan baik agar
tidak mencemari air di lingkungan sekitar anda.
5. Perusakan hutan
Perusakan hutan juga dapat menjadi penyebab pencemaran air karena
jika banyak pohon yang ditebang maka tidak ada lagi yang mampu mengikat air di
tanah. Hal ini berefek pada munculnya erosi tanah.
Jenis Pencemaran Air
- Pencemaran Mikroorganisme Air
- Pencemaran dari Bahan Arnorganik Nutrisi Tanaman
- Pencemar
Bahan Kimia Anorganik
- Pencemar
Bahan Kimia Organik
Dampak Pencemaran Air
1.
Meledaknya hama
2. Punahnya spesies
3. Keseimbangan lingkungan terganggu
4. Berkurangnya kesuburan tanah
Adapun
Cara Menanggulangi Pencemaran Air
Kita harus sadar akan
kelangsungan ketersediaan air dengan tidak merusak atau mengeksploitasi sumber
mata air agar tidak tercemar, tidak membuang sampah ke sungai, berusaha
mengurangi intensitas limbah rumah tangga, mengolah atau menyaring limbah
cair dari pabrik sehingga limbah yang nantinya bersatu dengan air sungai
bukanlah limbah jahat perusak ekosistem, menangkap ikan secara alami,
pembuatan sanitasi yang benar dan bersih agar sumber-sumber air bersih lainnya
tidak tercemar dan yang paling utama adalah membuat perencanaan AMDAL
(Analisis Mengenai Dampak Lingkungan).
DAFTAR PUSTAKA
Anonym.(2017).Pencemaran
Air.Dalam
https://hamparan.net/pencemaran-air/
(Diunduh Pada 15 Oktober)
https://thegorbalsla.com/pencemaran-air/
( Diunduh Pada 15 Oktober)
Anonym.(2016). Pencemaran Air : Pengertian,
Sumber, Jenis dan Akibat.Dalam
https://ilmugeografi.com/ilmu-bumi/hidrologi/pencemaran-air
(Diunduh
Pada 15 Oktober)
Geost, Flysh. 2017. Cara Penanggulangan Pencemaran Air. Dalam
https://www.geologinesia.com/2017/11/cara-penanggulangan-pencemaran-air.html
(Diunduh
Pada 15 Oktober)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.